Xiaomi Indonesia Perkenalkan Strategi dan Inovasi Terbaru 2024 di Semarang

Product Marketing Manager Xiaomi Indonesia Calvin Nobel saat paparan. (Sumber: | Foto: sakti)

SEMARANG, AYOSEMARANG.COM- Xiaomi Indonesia, perusahaan elektronik dan teknologi pintar yang berfokus pada smartphone, perangkat pintar, dan platform Internet of Things (IoT) memperkenalkan strategi terbaru Xiaomi serta inovasi yang telah dihadirkan pada tahun 2024 di Kota Semarang, Jumat 31 Mei 2024.

Bersama dengan komunitas lokal di kota Semarang, Xiaomi akan membawa semangat #AlwaysReady untuk generasi muda dengan inovasi teknologi yang dihadirkan.

Pada awal tahun ini, Xiaomi meluncurkan brand campaign #AlwaysReady yang merupakan sebuah seruan dan ajakan bagi anak muda Indonesia untuk berani bereksplorasi dan bersiap dalam menghadapi segala tantangan. Semangat #AlwaysReady mendukung generasi muda untuk selalu siap sebagai penggerak dunia, menghadapi perubahan, belajar, beradaptasi dengan perkembangan teknologi, dan menciptakan mimpi-mimpi besar.

''Xiaomi hadir untuk menginspirasi dan memperkuat peran generasi muda Semarang dalam membentuk masa depan yang berkelanjutan dengan mengoptimalkan teknologi dan interkonektivitas yang bisa menciptakan solusi inovatif bagi tantangan masa depan,'' jelas Product Marketing Manager Xiaomi Indonesia, Calvin Nobel, di Semarang, Jumat 31 Mei 2024.

Xiaomi juga memperkenalkan strategi perusahaan terbaru yaitu "Human x Car x Home" yang berfokus pada pengalaman pengguna yang holistik dan terintegrasi.

"Di Xiaomi, teknologi akan selalu berpusat pada manusia. Inovasi kami dirancang berdasarkan kebutuhan pengguna kami,'' lanjutnya.

Saat ini, lanjut dia, pengguna dapat menikmati interkonektivitas antar perangkat yang semakin seamless salah satunya berkat pembaruan Xiaomi HyperOS. Pembaruan ini memungkinkan pengguna untuk mengintegrasikan perangkat smartphone dengan rangkaian perangkat AIoT dari Xiaomi dengan lebih mudah dan lancar.

''Hal ini tidak hanya mencerminkan komitmen kami dalam menghadirkan teknologi yang terdepan, tetapi juga menegaskan dedikasi kami untuk mempersembahkan pengalaman yang lebih terhubung dan memuaskan bagi para pengguna kami,” tambahnya.

Selain memperkenalkan strategi terbaru, dalam roadshow kali ini Xiaomi juga akan memperkenalkan kembali sejumlah lini produk terbaru yang telah dihadirkan tahun ini. Rentang produk ini meliputi smartphone dari segmen entry level hingga flagship, serta perangkat AIoT seperti produk wearable, jajaran tablet, smart home product, TV hingga monitor terbaru dari Xiaomi. ***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI