KAI Daop 4 Semarang Beri Diskon Tiket KA 10 Persen di Jateng Fair 2024

Booth KAI Jateng Fair 2024. (Sumber: | Foto: sakti)

SEMARANG, INFOSEMARANG.COM- PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 4 Semarang menghadirkan Promo Tiket KA, dimana masyarakat dapat membeli tiket kereta api dengan diskon 10 persen. Promo ini berlaku untuk pembelian pada Booth KAI pada event Jateng Fair 2024 yang berada di Gedung Merbabu PRPP Semarang mulai 26 Juli sampai dengan 11 Agustus 2024.

Promo ini dapat digunakan untuk pembelian semua kelas dan semua KA keberangkatan dari seluruh wilayah Daop 4 Semnarang dengan pembelian maksimal H-45 sebelum keberangkatan.

Manager Humas KAI Daop 4 Semarang Franoto Wibowo mengatakan, program promo ini diselenggarakan dalam rangka menyemarakkan event Jateng Fair 2024 yang merupakan agenda tahunan yang bertempat di PRPP Kota Semarang sekaligus untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan melalui penjualan tiket dengan tarif yang terjangkau.

Selain itu juga terdapat promo dalam rangka HUT Stasiun Semarang Poncol ke-110, dengan potongan diskon 10 persen untuk KA Komersial keberangkatan dan kedatangan di Stasiun Semarang Poncol pada tanggal 6 Agustus 2024.

“Promo dalam rangka HUT Stasiun Semarang Poncol dapat dilakukan di seluruh channel penjualan tiket KA pada tanggal 2 sampai dengan 6 Agustus 2024.” Jelas Franoto, Kamis 1 Agustus 2024.

KAI berharap masyarakat dapat memanfaatkan promo ini sebaik-baiknya. Promo-promo hanya berlaku untuk KA Komersial (bukan PSO) dan tidak berlaku untuk kereta compartment luxury, priority, imperial, panoramic dan/atau kereta wisata lainnya.

Tarif promo ini tidak bisa digabungkan dengan reduksi atau diskon lainnya. Selain itu tiket promo ini bisa dibatalkan dan juga bisa di-reschedule maksimal 1 jam sebelum keberangkatan dan selama ketersedian tiket KA masih tersedia.

“Diharapkan melalui promo ini, mampu meningkatkan animo masyarakat dalam melakukan perjalanan menggunakan moda transportasi massal kereta api yang aman, nyaman, dan menyenangkan,” tutup Franoto.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI