Jessica Mila Kini Sandang Marga Damanik Jelang Dinikahi Yakup Hasibuan

Yakup Hasibuan dan Jessica Mila. (Sumber : Instagram @jscmila)

INFOSEMARANG.COM -- Jessica Mila resmi mendapat marga baru dari keluarga calon suami, Yakup Hasibuan, yang berasal dari Batak.

Kini di belakang namanya ada marga Damanik pemberian keluarga Yakup.

Menikah dengan pria Batak, Jessica Mila pun wajib menjalani sejumlah tradisi sebelum menikah.

Di antaranya, Mangain yang merupakan tradisi pemberian marga untuk calon yang berasal dari suku yang berbeda.

Baca Juga: Bantah Gosip Jonathan Frizzy akan Nikahi Ririn Dwi Ariyanti, Paman Ijonk: Kalau Pacaran Gapapa

Lalu Marhusip yakni permbicaraan mengenai prosedur pernikahan yang diinginkan kedua belah pihak.

Kemudian Marsipanganon yang berarti makan bersama.

Diakhiri dengan Martonggo Raja yaitu pembentukan panitia acara pernikahan.

Jessica Mila mengaku bahagia menjalani semua prosesi yang masuk dalam bagian dari tradisi Batak ini.

Melalui unggahan di Instagram, Selasa (2/5/2023), Jessica Mila membagikan potret cantiknya mengikuti tradisi Batak jelang pernikahan.

Dari banyaknya prosesi mulai dari Mangain, Marhusip, Marsipanganon, Martonggo Raja semuanya penuh kesan dan kehangatan.

Acara yang dimulai dari berkenalan dengan keluarga besar Yakup sampai aku diterima di keluarga baru.

Super grateful with every step of this new journey.

Officially menjadi Jessica Mila Agnesia boru Damanik

Banyak momen yang buat aku terharu dan bakal jadi memory yang akan aku ingat selamanya.

Terima kasih untuk keluarga, team, dan pihak-pihak yang sudah membantu kelancaran acara ini 

Baca Juga: Cincin Pertunangan Nikita Mirzani Dibeli Pakai Uang Sendiri: Lebih Banyak Uang Gua Dibanding Toni

Diketahui, Jessica Mila akan menikah dengan pria Batak, Yakup Hasibuan.

Pernikahan direncanakan digelar pada Jumat 5 Mei 2023 mendatang.

(*)

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI