INFOSEMARANG.COM - Film Guardians of the Galaxy Vol 3 menjadi film kedua Marvel Cinematic Universe (MCU) untuk Avengers fase 5 setelah Ant Man and the Wasp Quantumania.
Jika film Ant Man and the Wasp Quantumania dianggap masih kurang menggemparkan, berbeda dengan Guardians of the Galaxy Vol 3 ini.
Film Guardians of the Galaxy Vol 3 yang mulai tayang di bioskop Indonesia pada 3 Mei 2023 ini, sudah lebih dulu rilis di sejumlah negara Eropa.
Baca Juga: Cara Cek Harta Kekayaan Pejabat Negara di e-lhkpn.kpk.go.id, Tinggal Ketik Nama
Menariknya, sambutan audiens serta kritikus film untuk Guardians of the Galaxy Vol 3 ini sangat positif jika dibanding film-film MCU lainnya belakangan ini.
Dilansir dari laman The Direct, banyak kritikus film mengatakan bahwa Guardians of the Galaxy Vol 3 memiliki cerita yang sangat emosional, meski tetap penuh ciri khas humornya.
Bahkan, salah satu kritikus dari Spanyol ada yang menyebut bahwa Guardians of the Galaxy Vol 3 menjadi film MCU terbaik sejauh ini setelah Avengers: Endgame (2019).
Baca Juga: Ekspresi Fuji Pergoki Thoriq Halilintar Dipeluk Nikita Mirzani Disorot: Kayak Kurang Nyaman!
Bukan cuma itu, kritikus film yang berasal dari portal El Español itu juga menyebut Guardians of the Galaxy Vol 3 sebagai Top 3 film MCU sepanjang masa.
Penilaian ini cukup memberi harapan besar bagi para penggemar MCU yang sebelumnya banyak dikecewakan oleh film-film Avenger setelah era Endgame.
Apakah Guardians of the Galaxy Vol 3 benar-benar akan menjadi film yang kembali membangkitkan MCU? Jadilah saksinya dengan menonton film ini di bioskop favorit Anda.***