Debut di Film Guardians of the Galaxy Vol 3, Berikut Fakta-Fakta Adam Warlock, Karakter Penting di Masa Depan MCU

Wildan Apriadi
Rabu 03 Mei 2023, 14:30 WIB
Adam Warlock, karakter baru MCU di film Guardians of the Galaxy Vol 3 (Sumber : Twitter)

Adam Warlock, karakter baru MCU di film Guardians of the Galaxy Vol 3 (Sumber : Twitter)

INFOSEMARANG.COM - Marvel Cinematic Universe (MCU) terus mengembangkan ceritanya dengan merilis film-film baru, terkini adalah Guardians of the Galaxy Vol 3.

Selain itu, film Guardian of the Galaxy Vol 3 juga akan menghadirkan karakter superhero baru yaitu Adam Warlock.

Karakter Adam Warlock sebetulnya sudah ditunggu-tunggu sejak lama, dan di film Guardians of the Galaxy Vol 3 ini peran yang akan dimainkan oleh Will Poulter tersebut akan memulai debut.

Baca Juga: Tayang 3 Mei 2023,Bocoran Sinopsis dan LINK Nonton The Good Bad Mother Episode 3 Sub Indo

Berikut adalah fakta-fakta karakter Adam Warlock berdasarkan kisah di komik, sosok yang disebut akan memegang peran penting untuk masa depan MCU.

1. Makhluk yang diciptakan, bukan terlahir

Adam Warlock terbilang memiliki konsep yang sama dengan Vision sebagai sebuah karakter. Pasalnya, Adam Warlock merupakan makhluk yang diciptakan, bukan lahir seperti makhluk hidup pada umumnya.

Pencipta dari Adam Warlock adalah sekelompok ilmuwan gila yang berusaha untuk membuat sosok manusia sempurna.

Namun, setelah tercipta, para ilmuwan yang tergabung dalam kelompok The Enclave tersebut justru enggak bisa mengontrol Adam Warlock yang mengamuk. Hal inilah yang kemudian membuat Adam akhirnya bisa kabur dan berkelana pada luar angkasa.

Latar belakang Adam Warlock pun sedikit berbeda dalam versi MCU. Sebab, pada film Guardians of the Galaxy Vol. 2 sosok yang menciptakan Adam Warlock adalah Ayesha.

Villain dari Guardians Vol. 2 tersebut pun berniat balas dendam terhadap para Guardians dengan memanfaatkan kekuatan Adam Warlock.

Baca Juga: GRATIS Keliling Semarang! Cek Jadwal, Rute dan Cara Naik Bus Si Denok, Si Kuncung dan Si Kenang

2. Karakter yang pada awalnya tak punya nama

Saat pertama kali The Enclave menciptakan Adam Warlock, sang manusia buatan sebenarnya enggak memiliki nama sama sekali.

The Enclave hanya menyebutnya sebagai “Dia”, hingga momen sang karakter akhirnya kabur dari Bumi.

Nah, setelah kabur, “Dia” pun bertemu dengan High Evolutionary yang kemudian turut memberikannya nama “Warlock”.

Sebagai balas budi, Warlock pun membantu High Evolutionary untuk mengalahkan makhluk mengerikan bernama Man-Beast.

Setelah itu, Warlock mendapatkan nama “Adam” dari tiga remaja yang ia temui saat berkunjung ke Bumi.

Sosok High Evolutionary pun sudah terkonfirmasi akan menjadi villain utama dari Guardians of the Galaxy Vol 3. Bisa jadi, High Evoulutionary juga memiliki keterkaitan dengan asal-usul terciptanya Adam Warlock pada MCU, termasuk namanya.

3. Memiliki Soul Stone pada bagian kepalanya

Selain memberikan nama “Warlock”, High Evolutionary juga sebenarnya memberikan Soul Stone kepada Adam Warlock pada versi komiknya.

Soul Stone tersebut berada pada bagian dahi dari Adam Warlock, sama seperti Mind Stone yang ada pada dahi Vision dalam MCU. Keberadaan Soul Stone pun membuat kemampuan Adam jadi jauh lebih hebat ketimbang saat ia pertama kali tercipta.

Baca Juga: Heboh! Tenri Anisa Sebut Nama Penyanyi Wanita. Selingkuhan Asli Virgoun?

Soul Stone juga pernah mengatakan bahwa dari semua makhluk yang pernah menggunakannya, Adam Warlock adalah yang terkuat.

Hal inilah yang membuat Adam Warlock dan Soul Stone memiliki ikatan yang cukup kuat. Tak cuma itu, ikatan dekat Adam dengan Soul Stone juga membuatnya bisa menggunakan Infinity Gauntlet tanpa kesulitan sedikitpun.

Meski begitu, batu yang berada pada dahi Adam Warlock dalam film Guardians of the Galaxy Vol 3 nanti kemungkinan besar bukan Soul Stone.

Soalnya, Soul Stone dan seluruh Infinity Stones lainnya kini sudah hancur pada timeline utama MCU. Kemungkinan batu yang Adam gunakan pada dahinya adalah solar gem, atau batu tenaga surya yang menjadi sumber energinya.

4. Punya “kembaran” yang jahat

Kisah seorang superhero tentunya enggak lengkap tanpa keberadaan villain. Bagi Adam Warlock, villain yang menjadi musuh bebuyutannya adalah Magus yang merupakan “kembarannya”.

Akan tetapi, Magus lebih tepat jika mendapatkan sebutan sebagai varian dari Adam karena memang merupakan versi lain dari sang superhero yang berasal dari timeline alternatif.

Baca Juga: Tayang Hari Ini! Sinopsis Film Guardians of the Galaxy Vol 3, Lebih Seru dan Emosional!

Ceritanya, Magus adalah versi Adam Warlock yang otaknya telah terpengaruh secara negatif oleh Soul Stone.

Hal ini kemudian membuat Magus menjelajah ke masa lalu dan bertemu dengan organisasi jahat bernama Universal Church of Truth.

Magus pun memiliki kekuatan yang sangat mirip dengan Adam Warlock, hanya saja jauh lebih sering kalah ketika bertarung dengan sang superhero.

5. Pernah menjadi anggota Guardians of the Galaxy

Dalam trailer Guardians of the Galaxy Vol. 3, Adam Warlock memang tampak sedang bertarung dengan para anggota Guardians.

Hal ini pun tak mengherankan, karena Adam memang merupakan makhluk ciptaan Ayesha yang memiliki dendam mendalam dengan Guardians. Namun, dalam versi komiknya Adam justru pernah menjadi salah satu anggota Guardians.

Hal ini terjadi dalam arc Annihilation yang rilis pada 2008 silam. Adam pun berada dalam satu tim dengan Star-Lord, Drax, Rocket, Gamor, serta Groot untuk membasmi segala macam ancaman yang ada pada galaksi.

Sayangnya, karena konflik runyamnya dengan Magus, Adam terpaksa untuk meninggalkan Guardians.

Potensi Adam Warlock untuk bergabung dengan Guardians of the Galaxy dalam MCU pun terbilang cukup besar. Pasalnya, Adam memang lebih terkenal sebagai superhero, ketimbang antihero ataupun villain.

Baca Juga: Adegan di Drama Doctor Cha Dituding Remehkan Jamu, JTBC Tuai Kritik Pedas

Film Guardians of the Galaxy Vol 3 sudah rilis di Indonesia dan mulai tayang di seluruh bioskop mulai 3 Mei 2023 ini.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis23 April 2025, 08:31 WIB

Grand Opening Elia Bake House Semarang: Sajikan Bolu Kukus Premium Istimewa

Bolu kukus hadir dalam versi lebih premium melalui kreasi terbaru dari Elia Bake House milik Emmanuel Ivan Purwanto.
Bolu Kukus Premium Istimewa.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya21 April 2025, 19:08 WIB

Momen Hari Kartini, Wali Kota Semarang Raih Penghargaan Anugerah Puspa Bangsa

Penghargaan diberikan kepada para pemimpin perempuan yang memiliki kekuatan karakter dan menginspirasi banyak perempuan lainnya.
Wali Kota Semarang menerima penghargaan Anugerah Puspa Bangsa 2025 kategori Puspa Adidaya. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya18 April 2025, 05:54 WIB

Wali Kota Semarang Terus Dorong Sekolah Swasta Serahkan Ijazah Siswa yang Tertahan Karena Nunggak SPP

Agustina mengapresiasi 37 sekolah swasta mulai jenjang TK, SD hingga SMP yang sudah melakukan deklarasi dan menyerahkan ijazah tanpa meminta pembayaran tunggakan.
Agustina, Wali Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya16 April 2025, 18:20 WIB

Wali Kota Semarang Agustina Beri Respon Cepat Aduan Masyarakat

Salah satunya yaitu keluhan tentang jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Kecamatan Gunungpati.
Penanganan jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Gunungpati. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya13 April 2025, 09:50 WIB

Gandeng Pokdarwis dan Desa Wisata, Agustina Wali Kota Semarang Rencanakan Musrenbang Pariwisata

Musrenbang pariwisata perlu dilakukan agar pengembangan desa wisata dapat dirancang secara khusus dan partisipatif.
Sesaji Rewanda di Goa Kreo, Gunungpati (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya10 April 2025, 16:27 WIB

Pemerintah Kota Semarang Kembali Gelar Prosesi Sesaji Rewanda

Selama pembagian gunungan, semua yang hadir, termasuk para monyet, bergabung dalam perayaan ini.
Perayaan Sesaji Rewanda di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya09 April 2025, 17:08 WIB

Wali kota Semarang Hadirkan Kanal Aduan Lapor Semar Solusi AWP

Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat yang lebih representatif melalui Lapor Semar Solusi AWP.
Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan09 April 2025, 13:40 WIB

Unnes Bangun Gedung Kuliah dan Laboratorium Baru, Telan Rp 120 Miliar

Gedung setinggi delapan lantai ini dirancang sebagai ruang kuliah, laboratorium, dan ruang pertemuan yang representatif, dengan total luas lantai mencapai 16.170 meter persegi.
Rencana Pembangunan Gedung Baru Unnes. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya08 April 2025, 19:10 WIB

Kuatkan Semangat Membangun, Agustina Wali kota Semarang Silaturrahmi ke Para Mantan Wali Kota

Agustina menyambangi sejumlah tokoh yang pernah memimpin Kota Semarang, di antaranya Hendrar Prihadi, Soemarmo Hadi Saputro, dan Sukawi Sutarip.
Wali Kota Semarang bersama jajaran pimpinan OPD bersilaturahmi dengan para Wali Kota Semarang terdahulu. 
 (Sumber:  | Foto: sakti)
Semarang Raya27 Maret 2025, 21:38 WIB

Posko Mudik BUMN 2025 Hadir di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Sambut Ribuan Pemudik dari Kalimantan

Ribuan pemudik yang tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, disambut dengan fasilitas layanan gratis dari Posko Mudik Bersama BUMN 2025.
Posko Mudik Bersama BUMN di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)