INFOSEMARANG.COM -- Istilah 'pick me girl' belakangan sangat populer di platform media sosial TikTok.
Para gadis-gadis pick me biasanya merasa berbeda dengan perempuan lain dengan mencela konsep sosial yang berkaitan dengan feminitas.
Lalu, mereka akan mengaku memiliki kebiasaan yang sama dengan para laki-laki.
Misalnya, lebih suka menonton sepakbola dengan teman laki-lakinya daripada menonton film bersama teman perempuan.
Berdasarkan laman Cosmopolitan, tujuan dari 'pick me girl' adalah untuk mendapat perhatian laki-laki dengan membuatnya menonjol dari gadis lainnya.
Baca Juga: Viral Diduga Gadis Dalam Video Syur, Siapakah Rebecca Klopper Pacar Fadly Faisal? Ini Profilnya
Konsep pada pick me girl berasal dari gagasan bahwa mereka ingin dipilih oleh para pria.
Baik secara sadar maupun tidak sadar akan menyesuaikan kepribadian dengan laki-laki untuk menarik perhatian lawan jenis.
Istilah 'pick me' pertama kali dimulai di Twitter dengan tagar #TweeLikeAPickMe.
Tagar tersebut digunakan untuk mengejek wanita yang termasuk ke dalam kategori 'gadis idaman pria'.
Terutama bagi yang menganggap dirinya sebagai 'wife material' atau wanita dengan karakter yang pas dijadikan istri.
Ungkapan itu lalu muncul lagi di kalangan Gen Z pada 2022 dengan tagar #PickMeGirl.
Tagar tersebut berhasil mengumpulkan 2,2 miliar penayangan di TikTok.