Sedekah subuh bisa menjadi amalan yang paling mudah dilakukan untuk melipatgandakan tabungan pahala.
INFOSEMARANG.COM - Sedekah subuh memiliki sejumlah keajaiban jika dilakukan secara konsisten/ Tanpa memandang nominal, sedekah subuh bisa dilakukan dengan beragam cara dan dimana saja.
Ada yang menyebut sedekah selama 40 hari berturut-turut bisa berdampak baik untuk kehidupan kita.
Lalu mengapa pada saat subuh? Karena subuh merupakan waktu yang istimewa dimana malaikat turun untuk mendoakan orang-orang yang bersedekah.
Baca Juga: Doa setelah Salat Dhuha, Hafalkan agar Rezeki Semakin Lancar
Berikut ini keutamaan sedekah subuh dikutip dari yatimmandiri.org:
Dosa terhapus
Sedekah selama 40 hari berturut-turut memiliki keutamaan untuk menghapus dosa-dosa yang pernah dilakukan. Sedekah subuh dianggap sebagai permintaan ampun kepada Allah.
Bersedekah menghindarkan kita dari siksaan api neraka. Seperti disebutkan dalam sebuah hadits, "bersedekah itu bisa menghapus dosa seperti air maa memadamkan api".
Membuka pintu rezeki
Bersedekah saat subuh membukakan pintu rezekki seperti disampaikan dalam Surat Saba' ayat 39, yang berbunyi"
“Dan barang apapun yang kamu nafkahkan maka Allah menggantinya dan Dia-lah pemberi rezeki yang sebaik-baiknya.”
Hal ini juga bisa diartikan kita akan terhindar dari utang.
Harta lebih berkah
Sedekah subuh bisa memberi keberkahan pada harta yang kita miliki. Oleh karena itu, jangan sia-siakan harta yang dimiliki.
Namun mesti diingat jika harta adalah titipan.
Doa mudah terkabul
Rasulullah SAW pernah berpesan apabila ingin doa yang dipanjatkan segera terkabul maka perbanyak sedekah subuh.
Allah akan membebaskan kita dari masalah yang kita miliki.
Didoakan malaikat
Sedekah di waktu subuh berarti tepat saat malaikat turun untuk mendoakan orang-orang beriman dan bertaqwa.
Sedekah subuh tidak ditentukan nominalnya namun dari keikhlasan hati untuk tidak menahan harga yang dimiliki untuk dibagikan kepada yang lain.
***