Berapa Biaya Menghapus Tato Permanen? Ternyata Mulai dari Rp 50 Ribu per Sentimeter

Biaya menghapus tato permanen dengan cara laser di klinik. (Sumber : YouTube Agnessa Rustamadji)

Menghapus tato permanen tak murah karena membutuhkan perawatan dan tindakan khusus yang dilakukan oleh profesional.

INFOSEMARANG.COM - Berniat menghapus tato permanen di tubuh tapi masih belum tahu harga layanan hapus tato yang terpercaya?

Biasanya di sejumlah klinik, biaya menghapus tato ditentukan dari ukuran besar kecilnya tato. Biaya yang dikenakan yakni per sentimeter.

Baca Juga: Hapus Tato Pakai Laser saat Hamil, Apakah Berbahaya?

Dikutip dari theclinicindonesia, biaya hapus tato mulai dari Rp 50 ribu per sentimeternya. Di tempat lain ada juga yang membanderol Rp 500 ribu per sentimeternya.

Ada juga yang menyediakan harga paket. Harga paket yakni kisaran dari Rp 1-5 juta per 10 cm x 10 cm.

Berbeda lagi dengan layanan hapus tato dengan tindakan bedah plastik. Untuk satu ini, bisa membutuhkan anggarap mulai dari Rp 10 juta hingga puluhan juta rupiah tergantung ukuran tato.

***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI