Hindari 4 Kesalahan Fatal Ini Jika Ingin Sukses di Pekerjaan, Jangan Sampai Malah Jadi Kebiasaan!

Ilustrasi | Hindari Kesalahan Fatal Ini Jika Ingin Sukses di Pekerjaan (Sumber : Freepik/katemangostar)

INFOSEMARANG.COM -- Beberapa hal dapat menghambat Anda di dunia kerja.

Meski tampak biasa dan jarang diperhatikan, namun hal-hal tersebut justru bisa membuat Anda malah gagal di pekerjaan.

Jangan sampai hal tersebut menjadi kebiasaan, karena faktanya tindakan tersebut adalah hal yang salah.

Baca Juga: Profil Ketua DPRD Ambon, Elly Toisuta Orang Tua Pelaku Pemukulan Remaja Hingga Tewas Hanya Karena Tak Menyapa

Apa saja? Berikut kesalahan fatal yang harus Anda hindari di pekerjaan jika ingin sukses.

1. Sering terlambat

Seringterlambat atau tidak tepat waktu menjadi salah satu kesalahan yang wajib Anda hindari.

Seperti misalnya terlambat datang ke kantor atau terlambat saat menghadiri meeting.

Baca Juga: Serupa Tapi Tak Sama, Apa Bedanya Humidifier dengan Dehumidifier?

Perilaku tersebut bukan hanya sekedar soal tidak menghargai waktu.

Namun Anda juga akan dicap tidak menghormati orang lain.

Jika Anda terbiasa melakukannya, akhirnya Anda akan merusak reputasi Anda sendiri.

Baca Juga: Viral! Anak Ketua DPRD Ambon Pukul Remaja 15 Tahun Hingga Tewas, Begini Kronologinya

2. Sering menggunakan HP di jam kerja

Saat bekerja memang tidak ada larangan yang mengharuskan Anda tidak menggunakan HP.

Namun jika Anda terlihat sering menggunakan HP di jam kerja bahkan untuk hal-hal yang tidak berkaitan dengan pekerjaan, hal tersebut akan membuat Anda menjadi bahan pembicaraan negatif rekan-rekan Anda.

3. Bergosip

Bergosip terutama menggosipkan rekan kerja hingga atas sebaiknya Anda hindari.

Baca Juga: Resep Rawon Daging Sapi Khas Jawa Timur yang Dinobatkan Jadi Sup Terenak di Dunia

Jika Anda kerap bergosip dan membicarakan orang lain maka akan membuat citra Anda buruk dan dinilai sebagai orang yang tidak dapat dipercaya.

4. Tidak bersikap baik kepada siapapun

Bersikap baik dengan melakukan sopan santun yang umum bisa menentukan persepsi orang lain terhadap Anda.

Ingatlah untuk selalu mengucapkan kata minta tolong jika butuh bantuan terhadap siapapun, serta mengucapkan terima kasih.

Baca Juga: Cara Share Link YouTube di Instagram Stories Supaya Tidak Masuk ke Browser, Bisa Langsung ke Aplikasinya Untuk Subscribe dan Like Video

Jangan sampai Anda bersikap baik hanya pada orang tertentu saja.

Karena yang menilai Anda bukan hanya orang tertentu namun semua orang yang Anda jumpai juga bisa menilai diri Anda.

Itulah tadi beberapa kesalahan fatal yang harus dihindari supaya sukses di pekerjaan.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI