Hindari 5 Kesalahan Ini Saat Interview, Jangan Sampai Gagal Gara-gara Hal Berikut

Ilustrasi | Kesalahan yang harus dihindari Saat Interview (Sumber : Freepik/macrovector)

INFOSEMARANG.COM -- Salah satu momen penentu dalam melamar kerja adalah interview kerja.

Rekruter akan melihat Anda secara langsung, dari penampilan hingga sikap Anda dalam interview tersebut.

Sebelum Anda datang untuk interview, ketahui dulu beberapa kesalahan yang harus Anda hindari berikut.

Baca Juga: Alhamdulillah! Kategori Tenaga Honorer Ini Ternyata Langsung Ditempatkan Seleksi PPPK Guru 2023, Berikut Kriterianya

Jangan sampai hanya karena hal ini Anda gagal dan tidak lolos interview kerja.

Dilansir dari @performa.staffing, berikut beberapa kesalahan yang harus Anda hindari saat interview kerja.

1. Terlambat

Sebagus apapun CV Anda,jangan sampai Anda datang terlambat saat hendak interview kerja.

Baca Juga: Dapat Nasi Kotak dari Tetangga, Wanita Ini Malah Merinding Pas Buka Isinya

Lebih baik lagi Anda dapat hadir lebih awal dari jam yang ditentukan.

Karena hal ini akan menunjukkan tingkat profesionalitas Anda dalam bekerja secara tidak langsung.

2. Tidak memahami profil perusahaan

Ketika Anda tidak memahami profil perusahaan, rekruter akan menganggap Anda kurang persiapan dan tidak serius, serta tidak memiliki ketertarikan terhadap perusahaan tersebut.

Baca Juga: Daftar Gaji PNS di Kota Semarang, Belum Termasuk Tunjangan dan Lain-lain

3. Membicarakan perusahaan sebelumnya

Jika Anda melakukan hal ini, rekruter akan menganggap Anda nantinya akan melakukan hal yang sama saat memutuskan pindah ke perusahaan lain.

4. Memohon secara berlebihan

Meski Anda sangat menginginkan pekerjaan tersebut, sebaiknya Anda tetap menjaga sikap di depan rekruter.

Baca Juga: Daftar Harta Kekayaan Wali Kota Semarang 'Mbak Ita' yang Baru Saja Mutasi Camat

5. Tidak mempersiapkan pertanyaan untuk rekruter

Bertnaya akan memperlihatkan bahwa Anda tertarik dengan posisi pekerjaan atau perusahaan yang dituju.

Itulah tadi beberapa kesalahan yang perlu Anda hindari saat interview. ***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI