Ustad Khalid Basamalah Sebut Video Oklin Fia Jilat Es Krim Tergolong Penistaan Agama dan Berunsur Pornografi

Arendya Nariswari
Minggu 27 Agustus 2023, 10:32 WIB
Influencer Oklin Fia yang dituduh melakukan penistaan agama karena buat video makan eskrim(Sumber  Instagramoklinfia_queen)

Influencer Oklin Fia yang dituduh melakukan penistaan agama karena buat video makan eskrim(Sumber Instagramoklinfia_queen)

INFOSEMARANG.COM - Oklin Fia, selebrgam yang dituduh melakukan penistaan agama memang tengah ramai disorot publik. Ustad Khalid Basamalah, melalui podcast Denny Sumargo pun ikut memberikan pendapat.

Seperti kita ketahui, Oklin Fia beberapa waktu lalu mengunggah video dirinya menjilati es krim di depan kemaluan seorang pria.

Pada video tersebut, Oklin Fia mengenakan hijab namun berpakaian begitu ketat hingga memperlihatkan bagian tubuhnya.

Baca Juga: Oh Ini Ternyata Alasan Oklin Fia Bikin Video Jilat Eskrim

Ketika ditanya Denny Sumargo perihal konten tersebut, Ustad Khalid Basamalah scara tegas menyebutkan jika memang yang dilakukan oleh Oklin Fia itu tergolong penistaan agama.

Menurut Ustad Khalid Basamalah, seharusnya sebagai konten kreator ia bisa membahas permasalahan lain jika memang terkait edukasi di bidan biologis secara ilmiah.

"Iya tentunya (menistakan agama) karena dia masih bisa buat konten lain. Kalau org buat konten dunia biologis itu edukasi masyarakat memang ilmiah nggak masalah," ungkap Ustad Khalid Basamalah.

Ia berpendapat bahwa banyak orang setuju jika terdapat unsur pornografi dalam konten Oklin Fia itu.

Baca Juga: Setelah PB SEMMI, Giliran Umi Pipik dan Marissya Icha Laporkan Oklin Fia ke Polisi Dugaan Tindak Pidana Pornografi dan Kesusilaan

Yang disayangkan lagi, sebagai wanita beragama Islam, dalam adegan tersebut ia mengenakan penutup kepala berupa hijab.

Hijab yang seharunsnya menjadi simbol kebaikan guna menutup aurat justru disalahgunakan oleh Oklin Fia.

"Karena dia menjaga penampilan dia otomatis harusnya lebih patuh, tidak lakukan pelanggaran, orang lakukan biologis selain pasangan halal atau melakukan di depan umum, atau mengajak orang lain pelanggaran itu, dalam agama islam pelanggaran," imbuhnya.

Di sisi lain, konten Oklin Fia sendiri telah dilaporkan beberapa pihak termasuk Marissa Icha dan Umi Pipik kepada pihak kepolisian.

Baca Juga: Oklin Fia Berulah Lagi Bikin Konten Mesum, Nessie Judge: Jangan Dikasih Perhatian, Report Akunnya!

Hingga akhirnya, pada Kamis 24 Agustus 2023 lalu, Oklin Fia resmi diperiksa oleh polisi selama kurang lebih 6 jam atas laporan kasus dugaan pornografi.

Sambil tertunduk lesu di depan media, Oklin Fia terlihat meminta maaf kepada masyarakat atas kegaduhan yang telah ia perbuat.

"Asalamuaalaikum, segala puji dan syukur kehadirat Allah SWT penguasa semesta alam karena atas berkah dan rahmatnya saya masih diberikan kekuatan dan kesempatan dapat bertemu dengan masyarakat luas untuk menyampaikan permohonan maaf secara langsung," tutur Oklin Fia dihimpun dari laman Instagram @lambegossip beberapa waktu lalu.

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis05 November 2024, 18:33 WIB

AXA Mandiri Luncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera

Produk asuransi dwiguna ini memberikan perlindungan jiwa dengan Manfaat Meninggal Dunia dan Manfaat Akhir Masa Asuransi.
PT AXA Mandiri Financial Services (AXA Mandiri) meluncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera. (Sumber:  | Foto: Dok)
Bisnis05 November 2024, 12:28 WIB

Tiket KA Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Sudah Bisa Dipesan Mulai Sekarang

PT Kereta Api Indonesia (Persero) resmi membuka penjualan tiket kereta api untuk periode libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025 mulai Selasa, 5 November 2024.
Penumpang kereta api di stasiun tawang Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 17:05 WIB

Gedung Perpusda Jateng Diperluas, Genjot Minat Baca Masyarakat

Proyek perluasan gedung dan pembangunan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah di Jalan Sriwijaya, Kota Semarang, telah selesai.

Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana meninjau gedung Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 16:52 WIB

Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng, Nana Sudjana: Upaya Tingkatkan Layanan UMKM

Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana meresmikan revitalisasi Gedung Balai Industri Kreatif Digital dan Kemasan (BIKDK) atau Rumah Kemasan Provinsi Jawa Tengah.
Rumah Kemasan tersebut meningkatkan produktivitas dan kualitas umkm. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya04 November 2024, 16:49 WIB

Surat Suara Pilwakot Semarang dan Pilgub Jateng Mulai Disortir KPU

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) dan Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot)

KPU Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pilgub dan Pilwalkot.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan04 November 2024, 11:55 WIB

Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024

Tim Antawirya Universitas Diponegoro kembali mencetak prestasi membanggakan pada kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) tahun 2024.
Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024. (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya03 November 2024, 16:06 WIB

Tanaman Tanduk Rusa Percantik Median Taman Jalan Pahlawan Semarang

Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa sehingga makin indah.
Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:25 WIB

Mbak Ita Tekankan Kolaborasi Antar Wilayah Guna Mendukung Program Prioritas Nasional

Kota Semarang menjadi tuan rumah Rapat Koordinasi Perencanaan Dukungan terhadap Prioritas Nasional dari Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka untuk tahun 2025.
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu pada High Level Meeting Kepala Bappeda Kabupaten/Kota Se-Jawa Tengah. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:08 WIB

Pemprov Jateng Mulai Uji Coba Makan Bergizi Gratis di 3 Daerah

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah akan mulai melakukan uji coba makan bergizi gartis bagi anak usia sekolah di tiga daerah.
Rapat persiapan program 100 hari kerja Presiden. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Olahraga01 November 2024, 12:02 WIB

Ahmad Muhaimin Terpilih Jadi Ketum Pengkot PBSI Semarang

Ahmad Muhaimin terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang dalam Musyawarah Kota (Muskot) PBSI Semarang di Hotel Allstay Jl Veteran Semarang.
Ahmad Muhaimin (paling kiri) terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)