INFOSEMARANG.COM - Belakangan beredar kabar, dari salah satu Rekruter Influencer kenamaan Vina Maulina menyebut adanya media sosial checking.
Disebutkan, banyak perusahaan dan rekruter kekinian mengecek media sosial checking atau memantau aktifitas akun medsos pelamar sebelum memutuskan untuk menerimanya.
Lantas banyak muncul pertanyaan, bagaimana agar bisa melewati tahap media sosial checking dari pantauan rekruter?
Baca Juga: 6 Kesalahan Kecil yang WAJIB Dihindari Saat Daftar CPNS 2023
Ada salah satu metode yang bisa digunakan, agar nanti lolos dari tahapan tersebut, namanya personal branding.
Hal ini penting bagi Mahasiswa sejak dini yang memiliki cita-cita atau impian untuk bekerja di sebuah perusahaan ternama, mulai dengan lakukan personal branding.
Lantas apa itu personal branding?
Baca Juga: Ini 5 Pemain Sepak Bola yang Jadi Kandidat Kuat Peraih Penghargaan Ballon d'Or 2023
Melansir beberapa sumber, personal branding merupakan proses seseorang untuk mengambil kendali penilaian orang terhadap diri Anda.
Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memastikan orang tahu nilai dan ciri khas yang ada pada diri Anda.
Apa saja manfaat personal branding bagi mahasiswa?
Mengingat mahasiswa masih memiliki banyak kesempatan, banyak manfaat dan berpotensi menguntungkan Anda.
1. Meningkatkan kredibilitas
Apabila Anda sebagai mahasiswa sudah memperkenalkan diri dengan citra dan ciri khas tertentu, orang akan secara otomatis menilai kredibilitas Anda.
Jika ciri khas yang dibangun Anda sesuai dengan apa yang ditampilkan, orang akan percaya, begitu pun sebaliknya.
2. Membangun Koneksi
Secara otomatis, di era digital ini Anda bisa membangun koneksi dengan memanfaatkan media sosial, dan mengenal orang tanpa batas.
Baca Juga: Erick Thohir Tepis Isu Penghapusan Pertalite, Tegaskan Perlunya Efisiensi Subsidi BBM
3. Menonjolkan Keunggulan
Jika personal branding Anda berhasil sesuai apa yang ditargetkan, Anda akan memiliki keunggulan yang lebih dari yang lainnya.
Bisa jadi dengan pengalaman Anda saat personal branding, saat lulus dari mahasiswa Anda bisa mendapat pekerjaan impian.
4. Fokus Pada Peluang
Anda akan memfokuskan diri pada tujuan dan keterampilan selama proses bertumbun membangun citra diri.
Anda bisa menempatkan fokus , prioritas pada kesempatan-kesempatan yang terbuka.
Untuk itu, personal branding sangat bermanfaat bagi mahasiswa yang ingin berkarir cemerlang di masa depan.***