Sinopsis The Nun 2, Kembalinya Valak dengan Teror yang Lebih Mencekam

Galuh Prakasa
Sabtu 09 September 2023, 22:37 WIB
Sinopsi The Nun 2, Valak hadir dengan teror yang lebih mencekam. (Sumber : IMDB)

Sinopsi The Nun 2, Valak hadir dengan teror yang lebih mencekam. (Sumber : IMDB)

INFOSEMARANG.COM -- The Nun 2 kembali menggetarkan dunia dengan kisah horor yang lebih mengerikan.

Film ini masih menampilkan Taissa Farmiga, Jonas Bloquet, dan Bonnie Aarons sebagai si iblis Valak.

Film ini menghadirkan kelanjutan kisah menegangkan dari The Nun (2018) dalam semesta The Conjuring yang telah menghantui penonton selama satu dasawarsa.

Baca Juga: Dituding Lakukan Pemukulan Kader PDIP, Ketua DPC Gerindra Semarang Bantah dan Sebut Rekayasa

Sinopsis The Nun 2

Empat tahun setelah berhasil selamat dari biara Santa Carla di pedalaman Romania, Suster Irene (Taissa Farmiga) menjalani kehidupannya sebagai suster Katolik di sebuah biara yang tenang di Prancis.

Di sana, ia berkenalan dengan Suster Debra (Storm Reid), yang dianggap bermasalah, namun Irene menjadi teman baik bagi Debra.

Sementara itu, di kota kecil pedalaman Prancis, Maurice alias Frenchie (Jonas Bloquet) memulai hidup barunya setelah melarikan diri bersama Suster Irene dan Pastor Burke dari teror Valak.

Ia bekerja sebagai karyawan di sekolah asrama Katolik, menjadi guru, tukang reparasi, dan berkebun.

Di tempat kerja barunya, Maurice bertemu dengan Kate (Anna Popplewell) dan anaknya, Sophie (Katelyn Rose Downey). Hubungan antara Maurice dan Sophie seperti ayah dan anak, namun Sophie sering menjadi korban bully di sekolah.

Suster Irene mengetahui bahwa insiden di biara Santa Carla di Romania telah menjadi pembicaraan di kalangan biarawati. Kabar tersebut juga mencakup promosi Pastor Burke sebagai Uskup Vatikan setelah insiden tersebut.

Namun, yang paling membuat Irene heran adalah bagaimana dirinya, yang bertugas di biara pedalaman Prancis, menjadi bahan perbincangan sebagai "suster yang selamat" dari insiden tersebut, terlebih lagi, sebagai orang yang dituduh gila.

Baca Juga: Indonesia Hancurkan China Taipei 9-0 di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, Hujan Gol Timnas U-23 Bermain Dominan Dua Babak

Suatu malam, Irene mendapatkan mimpi menakutkan yang menampilkan sosok Valak yang telah ia hadapi empat tahun lalu, mengganggu tidurnya.

Siang harinya, seorang uskup dari Vatikan datang berkunjung dan meminta bantuan Irene untuk menyelidiki serangkaian kematian misterius di Eropa yang melibatkan biarawati dan pastor Katolik.

Kasus-kasus tersebut termasuk bunuh diri dan bahkan pembakaran seorang pastor. Semua peristiwa aneh ini bermula dari Romania, tempat Irene pertama kali berhadapan dengan Valak, dan menyebar ke arah Barat, termasuk Prancis.

Vatikan menduga Valak adalah dalang di balik serangkaian kasus ini dan meminta Irene untuk menyelidiki sebagai satu-satunya "selamat" dari teror Valak di Romania.

Irene awalnya menolak karena trauma dengan pengalaman sebelumnya dan meminta agar tugas tersebut diberikan kepada Uskup Burke. Namun, mereka mengetahui bahwa Burke telah meninggal dunia. Akhirnya, Irene tidak dapat lagi menolak perintah dari atasannya.

Sementara itu, Suster Debra memutuskan untuk kabur dari biara dan mendampingi Irene dalam penyelidikan ini. Tanpa mereka sadari, mereka akan menghadapi teror dendam yang lebih mengerikan dari Valak, yang akan mengancam nyawa mereka.

Baca Juga: Viral Kawin Tangkap di NTT, Kemen PPPA Tegas Sebut Hal Tersebut Bukan Adat Tetapi Kekerasan Terhadap Perempuan

The Nun 2: Sutradara dan Penulis Skenario Baru

The Nun 2 disutradarai oleh Michael Chaves, yang sebelumnya terlibat dalam The Curse of La Llorona (2019) dan The Conjuring 3: The Devil Made Me Do It (2021).

Ian Goldberg, Richard Naing, dan Akela Cooper bertanggung jawab atas naskahnya, menjadi kali pertama mereka terlibat dalam semesta The Conjuring.

Sebelum The Nun II, Goldberg telah bekerja pada The Autopsy of Jane Doe (2016) dan Eli, sedangkan Akela Cooper terlibat dalam Malignant (2021) dan M3GAN (2022).

Selain pemain yang sudah terlibat sebelumnya seperti Farmiga dan Bloquet, The Nun 2 juga menampilkan pemain baru seperti Storm Reid, yang dikenal melalui Euphoria, Missing, dan The Last of Us.

Diproduseri oleh James Wan dan Peter Safran, The Nun 2 akan tayang di bioskop Indonesia mulai 6 September 2023, menghadirkan kembali ketegangan dan teror dari semesta The Conjuring yang telah memikat penonton selama bertahun-tahun.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis05 November 2024, 18:33 WIB

AXA Mandiri Luncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera

Produk asuransi dwiguna ini memberikan perlindungan jiwa dengan Manfaat Meninggal Dunia dan Manfaat Akhir Masa Asuransi.
PT AXA Mandiri Financial Services (AXA Mandiri) meluncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera. (Sumber:  | Foto: Dok)
Bisnis05 November 2024, 12:28 WIB

Tiket KA Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Sudah Bisa Dipesan Mulai Sekarang

PT Kereta Api Indonesia (Persero) resmi membuka penjualan tiket kereta api untuk periode libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025 mulai Selasa, 5 November 2024.
Penumpang kereta api di stasiun tawang Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 17:05 WIB

Gedung Perpusda Jateng Diperluas, Genjot Minat Baca Masyarakat

Proyek perluasan gedung dan pembangunan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah di Jalan Sriwijaya, Kota Semarang, telah selesai.

Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana meninjau gedung Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 16:52 WIB

Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng, Nana Sudjana: Upaya Tingkatkan Layanan UMKM

Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana meresmikan revitalisasi Gedung Balai Industri Kreatif Digital dan Kemasan (BIKDK) atau Rumah Kemasan Provinsi Jawa Tengah.
Rumah Kemasan tersebut meningkatkan produktivitas dan kualitas umkm. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya04 November 2024, 16:49 WIB

Surat Suara Pilwakot Semarang dan Pilgub Jateng Mulai Disortir KPU

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) dan Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot)

KPU Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pilgub dan Pilwalkot.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan04 November 2024, 11:55 WIB

Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024

Tim Antawirya Universitas Diponegoro kembali mencetak prestasi membanggakan pada kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) tahun 2024.
Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024. (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya03 November 2024, 16:06 WIB

Tanaman Tanduk Rusa Percantik Median Taman Jalan Pahlawan Semarang

Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa sehingga makin indah.
Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:25 WIB

Mbak Ita Tekankan Kolaborasi Antar Wilayah Guna Mendukung Program Prioritas Nasional

Kota Semarang menjadi tuan rumah Rapat Koordinasi Perencanaan Dukungan terhadap Prioritas Nasional dari Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka untuk tahun 2025.
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu pada High Level Meeting Kepala Bappeda Kabupaten/Kota Se-Jawa Tengah. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:08 WIB

Pemprov Jateng Mulai Uji Coba Makan Bergizi Gratis di 3 Daerah

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah akan mulai melakukan uji coba makan bergizi gartis bagi anak usia sekolah di tiga daerah.
Rapat persiapan program 100 hari kerja Presiden. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Olahraga01 November 2024, 12:02 WIB

Ahmad Muhaimin Terpilih Jadi Ketum Pengkot PBSI Semarang

Ahmad Muhaimin terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang dalam Musyawarah Kota (Muskot) PBSI Semarang di Hotel Allstay Jl Veteran Semarang.
Ahmad Muhaimin (paling kiri) terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)