INFOSEMARANG.COM -- Vokalis Kahitna, Carlo Saba dikabarkan meninggal dunia.
Carlo meninggal dunia pada usia 54 tahun pada Rabu (19/4/2023) pukul 21.42 WIB.
Ia meninggal dunia di Rumah Sakit Mayapada, Lebak Bulus, Jakarta Selatan.
Rencananya jenazah Carlo Saba akan disemayamkan di Rumah Duka Sentosa, Jakarta Pusat.
Masih belum diketahui lokasi dan waktu pemakamannya.
"Selamat jalan #CarloSaba," tulis Kahitna di Instagramnya.
Baca Juga: Moon Bin ASTRO Ditemukan Meninggal Dunia di Rumah, Agensi Minta Penggemar Tak Berkomentar Jahat
Sementara itu pentolan grup Kahitnya, Yovie Widianto, juga mengungkapkan rasa duka mendalamnya sepeninggal Carlo Saba.
"Sahabatku… aku selalu ingat kata2mu , saat kita masih SMA ,”Yov, band kita akan jadi band lagu cinta yang enggak pernah ada yang bisa menyamainya “aku jawab iya Carlo , kita banyakkan ya… kemana2 rame2 makan nasi bungkus bareng2 “ , Carlo balas “ iya bagi bagi rezekinya banyak doanya Yov! “ kata2 yang menjadi penyemangat kekeluargaan kami.., Carlo adalah sahabatku yang bersuara elegan , khas dan menjadi saksi hits2 pertama Kahitna , sangat baik hatinya, cinta pada groupnya luar biasa…. damai di atas sana..sahabatku , kamu seseorang yang tak tergantikan di hatiku , begitu juga di hati Soulmate Kahitna… Berduka mendalam atas berpulangnya sahabat kami tercinta Carlo Saba , semoga tempat terbaik disisiNya.." tulis Yovie dengan mengunggah potret Carlo Saba di Instagramnya, Kamis (20/4/2023).
Sementara itu vokalis Kahitna lainnya, Hedi Yunus, mengungkapkan rasa kehilangannya dengan mengunggah potretnya bersama Carlo Saba.
Ia juga membubuhkan emoji menangis pada captionnya.
Baca Juga: David Ozora Masih Belum Ingat Jonathan Latumahina: Dia Panggil Ayahnya 'Jo'
Carlo Saba lahir pada 5 Januari 1968 di Bandung.
Ia bergabung bersama Kahitna sejak 1994 menjadi vokalis berama Hedi Yunus dan Mario Ginanjar.
Carlo juga membentuk grup vokal pria, Saba, bersama adik-adiknya pada 1997.
Selamat jalan Carlo Saba!
(*)