Kabar Duka, Carlo Saba Vokalis Kahitna Meninggal Dunia

Noorchasanah Anastasia
Kamis 20 April 2023, 08:12 WIB
Vokalis Kahitna, Carlo Saba, meninggal dunia Rabu (19/4/2023). (Sumber : Instagram @carlo_saba)

Vokalis Kahitna, Carlo Saba, meninggal dunia Rabu (19/4/2023). (Sumber : Instagram @carlo_saba)

INFOSEMARANG.COM -- Vokalis Kahitna, Carlo Saba dikabarkan meninggal dunia.

Carlo meninggal dunia pada usia 54 tahun pada Rabu (19/4/2023) pukul 21.42 WIB.

Ia meninggal dunia di Rumah Sakit Mayapada, Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Rencananya jenazah Carlo Saba akan disemayamkan di Rumah Duka Sentosa, Jakarta Pusat.

Masih belum diketahui lokasi dan waktu pemakamannya.

"Selamat jalan #CarloSaba," tulis Kahitna di Instagramnya.

Baca Juga: Moon Bin ASTRO Ditemukan Meninggal Dunia di Rumah, Agensi Minta Penggemar Tak Berkomentar Jahat

Sementara itu pentolan grup Kahitnya, Yovie Widianto, juga mengungkapkan rasa duka mendalamnya sepeninggal Carlo Saba.

"Sahabatku… aku selalu ingat kata2mu , saat kita masih SMA ,”Yov, band kita akan jadi band lagu cinta yang enggak pernah ada yang bisa menyamainya “aku jawab iya Carlo , kita banyakkan ya… kemana2 rame2 makan nasi bungkus bareng2 “ , Carlo balas “ iya bagi bagi rezekinya banyak doanya Yov! “ kata2 yang menjadi penyemangat kekeluargaan kami.., Carlo adalah sahabatku yang bersuara elegan , khas dan menjadi saksi hits2 pertama Kahitna , sangat baik hatinya, cinta pada groupnya luar biasa…. damai di atas sana..sahabatku , kamu seseorang yang tak tergantikan di hatiku , begitu juga di hati Soulmate Kahitna… Berduka mendalam atas berpulangnya sahabat kami tercinta Carlo Saba , semoga tempat terbaik disisiNya.." tulis Yovie dengan mengunggah potret Carlo Saba di Instagramnya, Kamis (20/4/2023).

Sementara itu vokalis Kahitna lainnya, Hedi Yunus, mengungkapkan rasa kehilangannya dengan mengunggah potretnya bersama Carlo Saba.

Ia juga membubuhkan emoji menangis pada captionnya.

Baca Juga: David Ozora Masih Belum Ingat Jonathan Latumahina: Dia Panggil Ayahnya 'Jo'

Carlo Saba lahir pada 5 Januari 1968 di Bandung.

Ia bergabung bersama Kahitna sejak 1994 menjadi vokalis berama Hedi Yunus dan Mario Ginanjar.

Carlo juga membentuk grup vokal pria, Saba, bersama adik-adiknya pada 1997.

Selamat jalan Carlo Saba!

(*)

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Umum10 November 2024, 10:53 WIB

Ikadin Berkomitmen Perjuangkan Penegakan Hukum di Tanah Air

Ikatan Advokat Indonesia (Ikadin) komitmen ingin memperjuangkan penegakan hukum yang berkeadilan.
Perayaan hari jadi ke-39 Ikadin di halaman Museum Mandala Bhakti, kawasan Tugu Muda Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum09 November 2024, 14:03 WIB

Otto Hasibuan Buka Rakernas Ikadin di Kota Semarang, Sampaikan Pesan Ini Ke Peserta

Rapat Kerja Nasional (Rakernas) DPP Ikatan Advokat Indonesia (Ikadin) digelar di Hotel MG Setos, Kota Semarang, Sabtu 9 November 2024.
Ketua Dewan Penasihat Ikadin Prof Otto Hasibuan membuka Rakernas DPP Ikadin di Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya08 November 2024, 18:22 WIB

Semarang Agro Expo 2024 Digelar 15-17 November 2024 di Mijen

Semarang Agro Expo 2024 akan menawarkan berbagai kegiatan menarik, termasuk pameran produk agro, kontes ternak se-Kedung Sepur, gerakan makan sayur dan buah nusantara, tampilan kreasi yogurt, workshop kopi, serta talkshow Kobar Tani.
Semarang Agro Expo 2024 Digelar 15-17 November 2024 di Mijen.
 (Sumber:  | Foto: dok.)
Semarang Raya08 November 2024, 16:30 WIB

Perkuat Ketahanan Pangan, Bersama BRIN, Pemkot Semarang Sukses Panen Bawang Merah Lokananta dan Maserati

Dalam kegiatan tersebut, ada dua varietas bawang merah yang dipanen yaitu jenis Lokananta dan Maserati.
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu panen bawang merah hasil kolaborasi BRIN.  (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan08 November 2024, 12:00 WIB

Kuok Maritime Group Singapura Kunjungi PIP Semarang, Perluas Kerja Sama Maritim

Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Semarang menerima kunjungan dari Kuok Maritime Group (KMG) Singapura, yang berfokus pada sektor maritim, digital, dan real estat, pada Kamis, 7 November 2024.
Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Semarang menerima kunjungan dari Kuok Maritime Group (KMG) Singapura. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya08 November 2024, 11:57 WIB

Muncul Dukungan Teman Sekolah Yoyok Sukawi Jelang Pilwakot Semarang

Teman-teman sekolah mereka dari Alumni SMP Negeri 5 Semarang angkatan '93, yang tergabung dalam Front Yoyok Pilihanku, aktif bergerak untuk mensosialisasikan visi, misi, dan program pasangan ini kepada para alumni dari berbagai angkatan.
Pasangan calon Yoyok Sukawi dan Joko Santoso (Yoyok-Joss) menerima dukungan dari teman semasa sekolah. (Sumber:  | Foto: dok)
Pendidikan08 November 2024, 11:47 WIB

Rangking Meningkat Pesat 5 Tahun Terakhir, Undip Raih Penghargaan Internasional

Penghargaan ini diberikan secara langsung oleh Jessica Turner, CEO QS Quacquarelli Symonds kepada Wakil Rektor IV UNDIP, Wijayanto, PhD, di hadapan peserta dari berbagai belahan dunia.
Undip mendapat penghargaan dalam kategori Performance Improvement. (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya07 November 2024, 19:12 WIB

Olah Sampah 1.200 Ton Perhari, Kota Semarang Bisa Hasilkan Listrik 18 MW

Dari tumpukan sampah tersebut, pemerintah akan mengolahnya menjadi energi listrik berbasis teknologi ramah lingkungan.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Semarang Arwita Mawarti. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya07 November 2024, 11:55 WIB

Calon Wali Kota Semarang Yoyok Sukawi Imbau Pendukung Tetap Santun Jelang Debat Kedua

Yoyok Sukawi, mengingatkan para pendukungnya untuk tidak terprovokasi oleh maraknya ujaran kebencian yang beredar di media sosial.
Yoyok Sukawi dan Joko Santoso. (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya06 November 2024, 20:18 WIB

Pemkot Semarang Apresiasi Kepedulian Pengusaha Terhadap Pengolahan Air Limbah

Hotel Amaris mengolah air limbah operasional hotel sehingga aman dimanfaatkan kembali untuk menyiram tanaman.
Hotel Amaris Semarang mengolah air limbah operasional hotel. (Sumber:  | Foto: Dok)