Iko Uwais Fobia Kerupuk, Ngaku Gatal hingga Risih saat Dengar Suara Remahannya

Iko Uwais (Sumber : Instagram/@ikouwais)

INFOSEMARANG.COM - Iko Uwais fobia kerupuk tengah ramai diperbincangkan oleh publik, sebab sang aktor dikenal berpenampilan garang dan selalu terlihat cool.

Tapi siapa sangka, suami dari Audy Item tersebut memiliki fobia cukup unik yakni risih dan gatal dengan kerupuk jenis apa pun.

Melalui salah satu wawancara, Iko Uwais bahkan terang-terangan menganggap serius rasa risihnya itu terhadap kerupuk.

Baca Juga: Daftar Tarif Tol Solo-Ngawi yang Baru, Bakal Naik Mulai 17 September 2023

Iko Uwais mencoba membantah awalnya, jika ia memang memiliki fobia kerupuk.

"Bukan fobia, kayak keremesan kerupuk itu saya nggak bisa. Ngerasa gatel kalau kena. Bukan alergi, mindsetnya agak terganggu kalau denger kres (kerupuk)," ungkpanya melalui tayangan YouTube Intens Investigasi.

Iko Uwais sempat menceritakan pengalaman buruknya yang berhubungan dengan kerupuk di masa lalu.

Hal itu membuatnya cukup trauma ketika berhadapan dengan makanan bernama kerupuk.

Baca Juga: Kekeringan Meluas di Kota Semarang, Anggaran APBD 2023 Habis, BPBD Andalkan Dana CSR

Ia bahkan mengaku sempat batal makan di sebuah warung usai terkena remahan kerupuk yang terbawa angin.

Seingatnya, saat duduk di bangku sekolah SD atau SMP, Iko Uwais memiliki pengalaman buruk dengan kerupuk.

Baca Juga: Viral Guru Honorer Favorit Dipecat Usai Laporkan Kepala Sekolah yang Korup, Difitnah Tidak Loyal dan Patuh Pada Pemimpin

"Soalnya pernah ada angin, nempel (remahan kerupuk) ke sarah saya, itu gatal semua, pas SD apa SMP gitu," ungkap Iko Uwais.

Duh, ada-ada saja ya momen Iko Uwais fobia kerupuk ini.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI