INFOSEMARANG.COM - Meski sudah berdamai dengan Bang Madun, Codeblu hingga hari ini masih ramai diperbincangkan oleh publik.
Bahkan setelah wawancaranya dengan dr Richard Lee diunggah, sejumlah fakta mengenai Codbelu terkuak.
Codeblu seperti kita ketahui dikenal dengan gaya review jujur yang terus terang dan tak jarang disebut sadis.
Baca Juga: Overheating iPhone 15 Pro: Masalah Desain Bingkai Titanium atau Daya Terlalu Besar?
Setelah identitasnya terbongkar, sosok yang sedang berseteru dengan Farida Nurhan ini juga terkuak tarif endorse Codeblu.
William Anderson atau Codeblu sendiri ternyata sudah memiliki banyak pengalaman di bidang kuliner meskipun ia merupakan lulusan S2 Financial Engineering.
Memilih untuk pensiun dari pekerjaan awalnya, ia banyak menghabiskan waktu dengan kulineran dan melakukan review makanan.
Codeblu mengaku sebenarnya ia tak pernah mendapatkan endorsment melainkan sebenarnya lebih suka melakukan review dengan membeli produk menggunakan uang pribadi.
Baca Juga: Persik Kediri vs Bhayangkara FC, Live Streaming Gratis dari HP, BRI Liga 1 2023/24
Ia akhirnya ditegur oleh timnya untuk menetapkan tarif endorse.
"Gue males terima endorse, orang bilang gue sombong banget. Tim gue bilang, 'jangan bos, lo sombong banget begitu,'" ungkap Codeblu di YouTube dr.Richard.
"Ya udah bikin aja 1.000 dollar dateng doang, dan gue enggak mau pakai Rupiah, convert aja (uang dollar) di hari itu," pungkasnya.
Mengaku sudah berkecukupan, Codeblu mengatakan jika dirinya sebenarnya tak mengandalkan tarif endorese untuk kehidupan sehari-hari dengan istrinya.