Awas Dideketin Doang, Jadian Enggak! Ini 4 Tanda Cowok Pemberi Harapan Palsu

ilustrasi : tanda-tanda cowok PHP (Sumber : freepik)

INFOSEMARANG.COM - Sudah lama dekat namun tidak kunjung ada kejelasan, jangan-jangan kamu jadi korban pemberi harapan palsu, alias PHP.

Mari kita bahas dari sudut pandang cewek, agar bisa mengenali tanda-tanda cowok PHP.

Apakah kamu pernah mengalami di-PHP-in cowok? Atau takut mendapat pengalaman demikian?

Baca Juga: Konten Judi Online Masih Banyak Beredar di Media Sosial, Menkominfo Layangkan Peringatan Keras Pada Meta

Untuk berjaga-jaga, sebaiknya kenali tanda-tanda cowok PHP biar kamu gak buang waktu!

1. Sering Bilang Rindu, Tapi Enggan Buat Janji Bertemu

Hmm, biasanya, cowok PHP itu sering bilang rindu, kangen dan semacamnya.

Tapi, cuma lewat perkataan saja, tidak ada aksinya, tidak ada usaha untuk menemui kamu.

Kamu hanya akan diberi perasaan kalau ternyata dia memikirkanmu, bikin bingung gak tuh?

Baca Juga: Tak Selalu karena Depresi, Simak Alasan Seseorang Ingin Mengakhiri Hidupnya

2. Suka Like dan Komen di Media Sosial

Tanda kedua cowok PHP yang perlu diwaspadai cewek, dia suka like dan komen di media sosial kamu.

Ya, dia melakukan hal itu supaya kamu mengira dia menyukaimu dan ingin dekat denganmu.

Padahal bisa saja, yang dia lakukan hanya sebatas itu, dan tidak lebih, jadi jangan keburu baper ya!

Baca Juga: Pedagang Tanah Abang Desak Pemerintah Juga Tutup E-Commerce, Zulkifli: Pedagang yang Harus Belajar Online

3. Suka Sekali Menggoda

Kelebihan cowok PHP itu pinter banget kalau soal menggoda cewek, biasanya lewat perkataan manis mereka.

Namun perlu dicatat, mungkin saja saat tidak bersamamu, dia melakukan hal yang sama pada cewek lain seolah tidak ada masalah.

4. Tidak Ragu Melakukan Kontak Fisik

Tanda selanjutnya, cowok PHP cenderung lebih berani untuk melakukan kontak fisik denganmu.

Padahal jika cowok itu berniat baik padamu, mana mungkin dia berani kontak fisik dengan enteng.

Baca Juga: Gempa Guncang Lampung Rabu Sore, Magnitudo 4.0

5. Hilang Timbul dan Tidak Ada Kejelasan

Terakhir, cowok PHP itu biasanya hilang timbul, kadang dia mengabari dan kadang dia hilang seperti tersapu angin begitu saja.

Tidak ada kabar, tapi kadang-kadang juga intens berhubungan.

Namun perlu dicatat, meski sudah lama dekat cowok PHP biasanya enggan memastikan status hubungan.

Baca Juga: Cara Mengusir Kecoa secara Alami dengan 5 Tanaman Ini, Tinggal Simpan Saja!

Nah itulah 5 tanda cowok PHP yang sebaiknya kamu buru-buru hindari ya! ***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI