Dituduh Kasih Makan Gratis ke Tentara Israel, McDonalds Indonesia Akhirnya Buka Suara

Arendya Nariswari
Minggu 22 Oktober 2023, 12:00 WIB
Ilustrasi McDonalds Indonesia (Sumber : mcdonalds.co.id)

Ilustrasi McDonalds Indonesia (Sumber : mcdonalds.co.id)

INFOSEMARANG.COM - Berkaitan dengan rumor memberikan bantuan kepada tentara Israel yang beredar di Twitter atau X, McDonalds Indonesia akhirnya buka suara lewat pernyataan resmi melalui rilis.

Beberapa waktu lalu, McDonalds Indonesia akhirnya memberikan klarifikasi dan turut prihatin atas konflik yang terjadi di Palestina.

Secara tegas McDonalds Indonesia menyebutkan, bahwa pihak mereka sama sekali tak ada hubungannya dengan gerai McDonalds Israel.

Baca Juga: Bukan Berdebat, Ini 10 Kalimat Cerdas Menjawab Sindirian dan Komentar Negatif dari Orang yang Bersifat Pasif-Agresif

Mereka juga tidak memberikan dana atau pun membantu tentara Israel dengan menyumbang makanan gratis.

“McDonald’s Indonesia merupakan entitas yang beroperasi secara independen dan tidak terafiliasi dengan kegiatan operasional maupun keputusan McDonald’s di negara lain, termasuk McDonald’s Israel,” tulis keterangan resmi McDonalds Indonesia.

Melalui rilis itu, disebutkan pula bahwa McDonalds merupakan milik pengusaha asli Indonesia dan tergolong perusahaan swasta nasional PT Rekso Nasional Food.

Demi menjadi bagian positif dari komunitas serta memegang kepercayaan pelanggan, McDonalds Indonesia juga memiliki filosofi Niat Baik, Hasil Baik.

Baca Juga: Apakah Ibu Hamil Selalu Ngidam? Ternyata Begini Penjelasannya

McDonalds Indonesia sendiri sudah memiliki 300 restoran di sejumlah daerah dengan mempekerjakan 16.000 lebih tenaga lokal.

Rilis ini disuarakan oleh McDonalds Indonesia usai banyak masyarakat yang menyuarakan boikot di akun Twitter.

Tak hanya McDonalds sejumlah brand luar negeri yang diduga mendukung Israel juga jadi sasaran gerakan boikot tersebut.

Baca Juga: Punya Sahabat Posesif? Temukan Tanda-Tanda Seseorang Memanfaatkan Anda dan Cara Menghadapinya

Seperti kita ketahui, dikutip dari laman Business Insider, beberapa waktu lalu memang McDonalds Israel memberikan bantuan pasukan pertahanan Israel makanan gratis.

Kepada tentara dan pasukan setempat juga diberlakukan diskon 50% untuk pembelian produk mereka.

McDonalds Pakistan, Oman dan juga Indonesia pada akhirnya secara resmi telah menyatakan bahwa mereka tidak ada kaitannya dengan McDonalds Israel.

Mereka juga sama sekali tidak memberikan dukungan atau bantuan apa pun kepada Israel.

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Semarang Raya21 April 2025, 19:08 WIB

Momen Hari Kartini, Wali Kota Semarang Raih Penghargaan Anugerah Puspa Bangsa

Penghargaan diberikan kepada para pemimpin perempuan yang memiliki kekuatan karakter dan menginspirasi banyak perempuan lainnya.
Wali Kota Semarang menerima penghargaan Anugerah Puspa Bangsa 2025 kategori Puspa Adidaya. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya18 April 2025, 05:54 WIB

Wali Kota Semarang Terus Dorong Sekolah Swasta Serahkan Ijazah Siswa yang Tertahan Karena Nunggak SPP

Agustina mengapresiasi 37 sekolah swasta mulai jenjang TK, SD hingga SMP yang sudah melakukan deklarasi dan menyerahkan ijazah tanpa meminta pembayaran tunggakan.
Agustina, Wali Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya16 April 2025, 18:20 WIB

Wali Kota Semarang Agustina Beri Respon Cepat Aduan Masyarakat

Salah satunya yaitu keluhan tentang jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Kecamatan Gunungpati.
Penanganan jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Gunungpati. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya13 April 2025, 09:50 WIB

Gandeng Pokdarwis dan Desa Wisata, Agustina Wali Kota Semarang Rencanakan Musrenbang Pariwisata

Musrenbang pariwisata perlu dilakukan agar pengembangan desa wisata dapat dirancang secara khusus dan partisipatif.
Sesaji Rewanda di Goa Kreo, Gunungpati (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya10 April 2025, 16:27 WIB

Pemerintah Kota Semarang Kembali Gelar Prosesi Sesaji Rewanda

Selama pembagian gunungan, semua yang hadir, termasuk para monyet, bergabung dalam perayaan ini.
Perayaan Sesaji Rewanda di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya09 April 2025, 17:08 WIB

Wali kota Semarang Hadirkan Kanal Aduan Lapor Semar Solusi AWP

Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat yang lebih representatif melalui Lapor Semar Solusi AWP.
Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan09 April 2025, 13:40 WIB

Unnes Bangun Gedung Kuliah dan Laboratorium Baru, Telan Rp 120 Miliar

Gedung setinggi delapan lantai ini dirancang sebagai ruang kuliah, laboratorium, dan ruang pertemuan yang representatif, dengan total luas lantai mencapai 16.170 meter persegi.
Rencana Pembangunan Gedung Baru Unnes. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya08 April 2025, 19:10 WIB

Kuatkan Semangat Membangun, Agustina Wali kota Semarang Silaturrahmi ke Para Mantan Wali Kota

Agustina menyambangi sejumlah tokoh yang pernah memimpin Kota Semarang, di antaranya Hendrar Prihadi, Soemarmo Hadi Saputro, dan Sukawi Sutarip.
Wali Kota Semarang bersama jajaran pimpinan OPD bersilaturahmi dengan para Wali Kota Semarang terdahulu. 
 (Sumber:  | Foto: sakti)
Semarang Raya27 Maret 2025, 21:38 WIB

Posko Mudik BUMN 2025 Hadir di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Sambut Ribuan Pemudik dari Kalimantan

Ribuan pemudik yang tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, disambut dengan fasilitas layanan gratis dari Posko Mudik Bersama BUMN 2025.
Posko Mudik Bersama BUMN di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan25 Maret 2025, 15:34 WIB

Universitas Semarang Raih Akreditasi Unggul

Akreditasi Unggul pada sebuah perguruan tinggi merupakan simbol bahwa lembaga atau perguruan tersebut sudah memenuhi syarat yang ditetapkan.

USM Raih Akreditasi Unggul.
 (Sumber:  | Foto: dok.)