INFOSEMARANG.COM - Jika mendengar istilah hubungan abusive, pasti pikiran kita akan dipenuhi dengan adegan kekerasan fisik seseorang pada pasangannya.
Ternyata, hubungan abusive tidak selalu tentang kekerasan fisik lho!
Dilansir dari pijarpsikologi.org, seorang mahasiswi sebut saja Bunga, bercerita jika ia kini kurang nyaman dengan pacarnya lantaran suatu kondisi.
Baca Juga: Tuntang Semarang, Jarang Diketahui Memiliki Sejarah Penting Bangsa Indonesia
Meski mengaku masih sayang, Bunga tidak nyaman dengan perilaku pasangannya yang kerap memaksa dia untuk memberikan uang, bahkan mengakses ATM miliknya sesuka hati.
Suatu ketika, saat Bunga mengganti pin ATM miliknya, pasangannya itu lantas marah besar.
Rupanya perilaku pasangannya itu dilatarbelakangi hobby bermain game dan judi online.
Berdasarkan cerita yang dipaparkan Bunga didapati jawaban, ternyata hubungan abusive tidak melulu tentang kekerasan fisik.
Dari pantauan Infosemarang.com, dalam laman resmi pijar psikologi menjelaskan:
1. Ego Tinggi
Ya, hubungan abusive juga dapat tercermin dari ego tinggi seorang pasangan.
Lantaran ego yang dimilikinya, ia tidak memiliki rasa peduli, ingin memahami dan menghormati.
Dari cerita Bunga di atas, pasangannya lebih mementingkan kesenangan pribadi dan membuat tidak nyaman pasangan.
Baca Juga: Kecelakaan Beruntun 2 Truk dan 4 Motor di Sragen: 1 Orang Tewas, 8 Orang Luka
2. Pemaksaan
Sikap pasangan yang kecanduan game dan judi online membuatnya melakukan pemaksaan, dengan menggunakan barang hingga uang milik Bunga.
Jika hal ini dibiarkan, lama kelamaan hubungan semacam ini akan menyesakkan, dan membuat orang menderita.
3. Marah Saat Keinginan Tak Dituruti
Dalam kasus Bunga, pasangannya marah besar lantaran pin ATM diganti untuk menghindari pemakaian yang sembarangan.
Baca Juga: Kabar Baik Slemania dan BCS! KemenPUPR Anggarkan Rp 124 Miliar untuk Renovasi Stadion Maguwoharjo
Orang yang sudah kecanduan judi online, biasanya tidak pernah berpikir logis dan berpotensi mengeluarkan kalimat-kalimat yang merendahkan.
Keadaan yang semakin parah, akan menimbulkan berbagai dampak negatif pada kesehatan, seperti trauma, sakit kepala, sakit punggung, cemas, susah tidur dan susah makan.
Nah itu tadi beberapa perilaku yang perlu diwaspadai, mungkinkah saat ini kamu ada dalam hubungan abusive? ***