Sering Terpapar Cahaya Biru Bisa Merusak Mata, Begini Cara Mencegahnya!

Ilustrasi terpapar cahaya biru komputer

INFOSEMARANG.COM -- Cahaya yang terpancar dari laptop, ponsel, atau komputer, dinamakan cahaya biru.

Terlalu lama terpapar cahaya biru dapat menyebabkan kerusakan mata, mengutip The Health Site.

Supaya tidak terjadi, praktikkan langkah pencegahan di bawah ini:

Baca Juga: Tes Kepribadian: Objek Pertama yang Kamu Lihat Ungkap Sisi Menarikmu di Mata Orang Lain

1. Mencuci mata dengan air dingin

Cuci mata menggunakan air dingin bisa menyegarkan mata dan mengurangi mata yang tegang karena melihat cahaya biru dalam waktu lama.

2. Terapkan aturan 20-20-20

Maksud aturan ini adalah istirahatkan mata selama 20 menit, lalu tidak melihat ke gadget selama 20 detik, dan memandang objek sejauh 20 kaki.

Baca Juga: Waspada Kolesterol Tinggi, Kenali Gejalanya yang Bisa Terlihat di Lidah dan Mata

3. Memakai kacamata anti cahaya biru

Ada kacamata khusus yang dirancang untuk mencegah pancaran cahaya biru masuk secara langsung ke mata.

Gunakan kacamata ini untuk mencegah kerusakan akibat harus terpapar cahaya biru setiap hari.

4. Cek kesehatan mata

Pastikan untuk memeriksakan mata sesekali. Sebab, mata merupakan salah satu organ yang sangat sensitif dan serng terkena kotoran, sinar UV, polusi, hingga cahaya biru.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI