Tidak Semua Kerak di Kulit Kepala Itu Ketombe, Bisa Jadi Eksim lho!

Ilustrasi eksim , ketombe, psoriasis (Sumber : iStock)

INFOSEMARANG.COM -- Banyak orang masih mengira semua kulit kering di kepala adalah ketombe.

Padahal, bisa saja ketombe tersebut adakah penyakit kulit eksim yang butuh diobati.

Banyak kasus eksim menjadi lebih parah karena orang cenderung mendiagnosis dan mengobati sendiri.

"Orang sering menggunakan metode yang tidak tepat untuk meredakan eksim. Banyak orang keliru berasumsi bahwa kondisi kulit yang gatal sebagai infeksi jamur," kata dokter kulit Deepti Rana.

Baca Juga: Amerika Serikat Umumkan 2 Kasus Infeksi Jamur di Kulit yang Kebal terhadap Obat

Namun, tanda eksim juga membingungkan karena bisa berbeda pada setiap orang.

Gejala eksim yang paling umum adalah gatal, keluar cairan, pengerasan kulit, kemerahan, beberapa bintik merah kecil, atau bengkak.

Bila mengalami ruam berulang, terus-menerus terjadi, berkerak dan sangat gatal, maka harus diperiksakan untuk mendapat diagnosis yang tepat.

"Selain itu, jika ruam muncul secara berkala pada musim tertentu atau memburuk, penting untuk berkonsultasi dengan dokter," sambungnya, mengutip Times of India.

Baca Juga: Tidak Hanya Kulit di Wajah dan Tubuh, Kulit Kepala juga Bisa Alami Penuaan!

Eksim bisa terjadi karena beberapa hal, mmisalnya faktor internal atau eksternal seperti bahan kimia, pewarna rambut, atau deterjen.

Ada beberapa kondisi kulit yang terlihat seperti eksim, tapi sebenarnya bukan. Seperti psoriasis, kurap, lichen planus, dan lain sebagainya.

Semua kondisi kulit itu juga memiliki gajala yang sama seperti eksim. Karenanya, penting untuk diperiksakan sehingga bisa mendapat diagnosis yang tepat.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI