Makan Oatmeal untuk Diet, Simak 5 Cara Tepat untuk Mengolahnya

Ilustrasi oatmeal, makanan sehat untuk diet. (Sumber : Freepik)

INFOSEMARANG.COM -- Diet dengan menggunakan oatmeal sebagai pengganti makanan utama dirasa tepat.

Selain membuat kenyang lebih lama, oatmeal juga memiliki serat, karbohidrat dan protein tinggi.

Dikutip dari halodoc.com, nutrisi oatmeal bisa menurunkan badan dengan cepat.

Namun tetap saja konsumsi oatmeal harus tepat jika ingin diet berjalan baik.

Simak rangkumannya berikut ini:

Hindari oatmeal yang manis dan instan

Oatmeal tawar atau tanpa rasa dianggap lebih baik nutrisinya ketimbang oatmeal dengan beragam rasa.

Baca Juga: Rekomendasi Menu Takjil Rendah Kalori untuk Berbuka Puasa, Cocok Bagi Para Pejuang Diet

Oatmeal dengan perasa biasanya ada kandungan gula di dalamnya.

Sehingga akan memiliki kalori lebih banyak.

Jangan beri topping berlemak

Saat mengolah oatmeal, jangan menambahkan makanan berlemak lainnya.

Cukup konsumsi oatmeal dengan cara sederhana.

Misalnya dengan menambahkan madu atau sirup maple.

Buah juga bisa menjadi solusi terbaik untuk mengurangi rasa dan bau pada oatmeal.

Buah pisang misalnya yang bebas dari kalori dan memiliki pemanis alami.

Hindari selai kacang dan susu

Dua sendok makan selai kacang setara dengan 188 kalori namun nilai gizinya sedikit.

Sementara susu juga memiliki kandungan lemak.

Untuk cairan campuran oatmeal bisa diganti dengan air.

Tambahkan topping kaya serat

Misalnya buah beri seperti raspberry, blueberry, stroberi dan sejenisnya.

Buah bisa memuaskan keinginanmu untuk mengonsumi yang manis.

Buah yang kaya serat ini juga membantu kenyang lebih lama.

Makan untuk camilan

Selain menjadi menu makanan utama, oatmeal juga bisa menjadi camilan sehat.

Tambahkan bahan lainnya seperti kacang-kacangan atau biji-bijian saat mengolahnya.

(*)

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI