Beberapa produk kecantikan dianjurkan untuk tidak digunakan selama sedang hamil dan menyusui dikarenakan kandungan bahan di produk yang mungkin kurang aman untuk ibu hamil.
INFOSEMARANG.COM - Ibu hamil juga berhak cantik, simak tips memilih produk kecantikan atau skincare untuk bumil.
Jangan sampai skincare yang seharusnya untuk merawat kulit justru menjadi bumerang karena tidak melihat bahan dari masing-masing produk.
Dokter kandungan, Keven Tali, membagikan tips untuk para bumil agar teliti dan seksama memilih produk kecantikan yang aman digunakan saat hamil.
Baca Juga: Mitos Makan Telur Ayam Kampung Mentah sebelum Lahiran Normal, Begini Kata Dokter Kandungan
Tips pilih skincare saat hamil
- Hindari produk dengan bahan keras seperti retinoid atau retinoil, paraben, asam salisilat dengan dosis tinggi lebih dari 2 persen.
- Pilih produk yang berbahan dasar mineral.
- Pastikan kandungan produk tidak membuat bumil alergi.
- Konsultasikan dengan dokter kandungan.
***