Diduga Alami Tekanan Berat, Mahasiswi UNNES Bunuh Diri, Kenali 7 Tanda Seseorang Perlu Bantuan Psilokog

Elsa Krismawati
Rabu 11 Oktober 2023, 14:57 WIB
ilustrasi : 7 tanda seseorang perlu segera ke psikolog (Sumber : freepik)

ilustrasi : 7 tanda seseorang perlu segera ke psikolog (Sumber : freepik)

INFOSEMARANG.COM - Geger peristiwa mahasiswi Unnes diduga bunuh diri di Paragon Mall, Semarang, diduga akibat alami tekanan yang berat.

Hal itu diketahui melalui surat wasiat korban yang ditinggalkan.

Dalam sepucuk surat tulisan tangan tersebut, korban yang belakangan diketahui berinisial NJW itu menuliskan dirinya sudah tidak kuat, dan memilih untuk menyerah.

Baca Juga: Tak Perlu Healing, Tidur Siang Rupanya Berpengaruh Kurangi Stres Lho, Ini 7 Manfaatnya Untuk Kesehatan

Sontak, banyak orang yang berasumsi, NJW sebagai mahasiswi Unnes mengalami depresi berat dan tidak sempat mendapat pertolongan secara psikologis.

Kendati demikian, belum ada laporan resmi pihak kepolisian terkait penyebab tewasnya NJW di Paragon Mall, Semarang, tersebut.

Lantas bagaimana agar kita bisa mengenali tanda orang terdekat butuh bantuan profesional atau psikolog?

Baca Juga: Hati-Hati Bun! Konten Kekerasan Sebabkan Anak Agresif dan Gangguan Kesehatan Mental

Berikut 7 tanda seseorang perlu segera mendapat pertolongan dan pergi ke psikolog.


Kesehatan mental yang terabaikan dapat berkembang menjadi masalah serius dengan dampak yang berbahaya, tidak hanya bagi individu yang mengalaminya, tetapi juga bagi orang di sekitarnya.

Oleh karena itu, penting untuk menyadari tanda-tanda dan gejala yang memerlukan konsultasi dengan seorang psikolog.

Berikut adalah beberapa momen yang tepat untuk mencari bantuan:

1. Sedih yang Berkepanjangan

Merasa sedih adalah hal yang normal, tetapi jika perasaan sedih terus-menerus ada tanpa alasan yang jelas.

Baca Juga: Ikut Salat Istisqa, Mbak Ita: Minta Hujan Turun untuk Padamkan Kebakaran di TPA Jatibarang

Disertai dengan kehilangan minat dalam beraktivitas serta isolasi diri dari pergaulan sosial, ini mungkin merupakan tanda masalah kesehatan mental yang dikenal sebagai hypophrenia.

Konsultasi dengan seorang psikolog akan membantu mengidentifikasi dan mengatasi masalah ini.

2. Stres yang Berkepanjangan

Stres adalah respon psikologis terhadap tekanan emosional dan mental.

Stres jangka panjang dapat mengakibatkan penarikan diri dari lingkungan sosial, berkurangnya nafsu makan, perasaan mudah marah, dan kecenderungan untuk menggunakan perilaku merugikan seperti merokok, minum alkohol, atau penyalahgunaan obat-obatan.

Stres yang berkepanjangan juga dapat berdampak negatif pada kesehatan fisik, menyebabkan gangguan tidur, sakit kepala, sakit perut, dan masalah kesehatan lainnya.

Baca Juga: 6 Penyebab Kecelakaan yang Tak Akan Dapat Santunan Jasa Raharja

3. Kecemasan yang Tidak Terkendali

Kecemasan yang berlebihan yang sulit untuk dikendalikan dapat mengganggu aktivitas sehari-hari.

Gejala kecemasan meliputi gemetar, detak jantung yang cepat, sesak napas, kelelahan, ketegangan otot, berkeringat berlebihan, kesulitan tidur, sakit perut, dan masalah lainnya.

Konsultasikan perasaan ini kepada seorang psikolog untuk bantuan yang diperlukan.

Baca Juga: Pasangan Tidak Bercerita Secara Detail? Bisa Jadi Tanda Sedang Berbohong, Simak Ciri-Ciri Lengkapnya!

4. Perubahan Mood yang Drastis

Perubahan mood yang tiba-tiba, seperti mood swing, dapat mengganggu kehidupan sehari-hari.

Ini mencakup perasaan bahagia yang cepat berubah menjadi marah, tersinggung, atau depresi dalam waktu singkat.

Kasus yang parah bisa menyebabkan kecemasan berlebihan, kesulitan berkonsentrasi, serta masalah lainnya.

Psikolog dapat membantu dalam mengatasi perubahan mood yang ekstrem.

Baca Juga: Kepribadian Orang yang Suka Bercermin, Apakah Selalu Jadi Pertanda Narsistik?

5. Gangguan Kepribadian Paranoid

Orang dengan gangguan kepribadian paranoid cenderung selalu curiga terhadap orang lain, meskipun tidak ada bukti atau alasan yang jelas.

Mereka sering menarik diri dari pergaulan sosial dan hidup dalam ketidakpercayaan.
Gangguan ini biasanya muncul pada usia remaja atau dewasa.

Konsultasikan gejala ini kepada seorang psikolog.

Baca Juga: Apa Itu Copycat Suicide, Hal yang Bisa Jadi Pemicu Seseorang Mengakhiri Hidup

6. Halusinasi

Halusinasi adalah gangguan persepsi yang membuat seseorang merasa mendengar, mencium aroma, atau melihat sesuatu yang sebenarnya tidak ada.

Kondisi ini perlu penanganan segera dari seorang psikolog karena dapat membahayakan individu yang mengalaminya dan orang lain di sekitarnya.

7. Menyakiti Diri Sendiri

Tindakan menyakiti diri sendiri, seperti memukul atau menggoreskan benda tajam ke kulit, adalah tanda krisis kesehatan mental yang serius.

Baca Juga: Jadwal 32 Besar Arctic Open 2023: 5 Wakil Indonesia Tanding, Ada Derbi Pram/Yere vs Fikri/Bagas

Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal melakukan tindakan ini, segera konsultasikan dengan seorang psikolog, karena hal ini bisa berujung pada percobaan bunuh diri.

Penting untuk tidak mengabaikan tanda-tanda ini dan mencari bantuan profesional saat dibutuhkan.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Umum22 Januari 2025, 11:12 WIB

Supply BBM dan LPG di Wilayah Terdampak Bencana Jateng Aman, Masyarakat Diharapkan Tenang

Pertamina Patra Niaga Jawa Bagian Tengah (JBT) menjamin supply Bahan Bakar Minyak (BBM) dan LPG di sejumlah wilayah yang terkena banjir tidak terganggu.
Pertamina menjamin supply BBM dan LPG di wilayah yang terkena banjir tidak terganggu.  (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis21 Januari 2025, 12:17 WIB

Siap Akselerasi Investasi di Indonesia, Bank Mandiri kembali Gelar Mandiri Investment Forum (MIF) 2025

MIF 2025 telah dirancang untuk memberikan wawasan komprehensif kepada investor global mengenai prospek ekonomi Indonesia.
Konferensi Pers Pre-Event MIF 2025 di Jakarta, Selasa 21 Januari 2025.
 (Sumber:  | Foto: dok Bank Mandiri.)
Semarang Raya20 Januari 2025, 14:00 WIB

Perayaan Imlek, Queen City Mall Semarang Gelar Acara Spektakuler

Tahun ini Queen City Mall siap menyuguhkan pengalaman yang lebih meriah dengan perpaduan budaya tradisional dan hiburan modern yang sayang untuk dilewatkan.
 Imlek tahun ini Queen City Mall siap hadirkan hiburan menarik. (Sumber:  | Foto: dok)
Bisnis18 Januari 2025, 13:22 WIB

Bank Mandiri Gelar Puncak Wirausaha Muda Mandiri (WMM) 2024: Perjalanan Inspiratif Para Wirausaha Muda Menuju Top 4 dan Best of The Best

WMM menjadi salah satu program unggulan Bank Mandiri dalam menumbuhkan ekosistem kewirausahaan di Indonesia.
Puncak acara Wirausaha Muda Mandiri (WMM) 2024 di Jakarta.
 (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya16 Januari 2025, 12:54 WIB

Penduduk Miskin di Jateng 9,58 Persen, Penurunan Tertinggi se-Jawa

Penurunan persentase tersebut menjadi yang tertinggi di Pulau Jawa. Kinerja Pemprov Jawa Tengah juga turut menyumbang penurunan kemiskinan menjadi satu digit.
Plh Sekda Jateng Ema Rachmawati. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya16 Januari 2025, 12:42 WIB

Rais PWNU Jateng Tegaskan Peran Kiai Mengurus Persoalan Dunia Akhirat

perjuangan ulama dalam mengurus kepentingan masyarakat sebagai jihad sebagaimana Nabi Muhammad SAW menyebut jihad kecil (perang badar) dan jihad besar untuk memerangi hawa nafsu di bulan Ramadhan.

Doa Bersama dalam rangka tasyakuran Harlah Nahdlatul Ulama ke 102 di Lt. 3 PWNU Jateng, Rabu 15 Januari 2025.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya08 Januari 2025, 16:05 WIB

Pemprov Jateng Alokasikan Rp67,13 Miliar untuk Pendampingan Program Makan Bergizi Gratis

Pemprov Jateng melakukan dukungan dengan menyiapkan alokasi anggaran dari APBD tahun 2025 sebesar Rp67,13 miliar.
Pj Gubernur Jawa Tengah,  Nana Sudjana meninjau pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis08 Januari 2025, 13:08 WIB

BTN Siapkan Hadiah Lebih dari Rp 1 Miliar untuk Lomba Desain Rumah Subsidi

Sayembara Desain Rumah Nusantara menjadi kesempatan bagus untuk lahirnya desain rumah yang menarik dengan ciri khas budaya Indonesia.
Gedung Pusat Bank BTN. (Sumber:  | Foto: dok)
Bisnis08 Januari 2025, 12:41 WIB

Layanan Streaming Dominasi Lonjakan Kenaikan Trafik XL

XL Axiata telah menyiapkan jaringan untuk melayani dan menjaga kenyamanan pelanggan selama libur panjang Nataru.
BTS XL. (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya08 Januari 2025, 12:15 WIB

Jadi Tersangka Kasus Pajak, Seorang Direktur di Semarang Diproses Hukum

Penyerahan tersangka ini dilakukan setelah berkas penyidikan dinyatakan lengkap (P-21) oleh Kejaksaan Tinggi Jawa Tengah.
Tersangka kasus pajak di Kejari Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)