Ngumpet di Tempat Mengejutkan, Aksi Pria Nyaris Kena Tilang Ini Bikin Polisi Bingung

Ngumpet di Tempat Mengejutkan, Aksi Pria Nyaris Kena Tilang Ini Bikin Polisi Bingung (Sumber : Twitter/@txtberseragam)

INFOSEMARANG.COM - Ada-ada saja aksi orang yang panik saat hendak kena tilang polisi. Misal saja seperti yang dilakukan oleh pria berikut ini.

Ya, baru-baru ini viral video pengendara motor yang nyaris kena tilang di salah satu lampu merah.

Pengendara motor ini awalnya sepertinya memang hendak ditilang sebab diduga tak menggunakan helm ketika membonceng.

Baca Juga: Diduga Demi Hilangkan Identitas, Pelaku Mutilasi di Lampung Memang Sengaja Hilangkan Bagian Kepala Tangan dan Kaki

Berhenti di lampu merah, polisi yang kebetulan melihatnya dari kejauhan langsung menyebrang jalan dan hendak menilang pengendara itu.

Namun siapa sangka, pengendara motor tersebut yang dalam kondisi panik lantas mencari cara bersembunyi dari polisi agar tak kena tilang.

Ia nekat naik ke dalam kendaraan besar yang diduga merupakan bus karyawan. Kebetulan posisinya tepat di sebelah motor yang mana pengendara tanpa helm tadi membonceng.

Alhasil, saat tiba di lokasi, sang polisi justru kebingunan mencari pengendara tanpa helm yang hendak ditilangnya itu.

Baca Juga: Diduga Dalam Pengaruh Obat, Oknum TNI Sampai Sebabkan Kecelakaan Beruntun di Tol MBZ

"Lawan menghilang dari jalur," tulis akun Twitter @txtdariorangberseragam yang mengunggah kembali video tersebut.

Orang yang kebetulan merekam momen itu terdengar tertawa, tidak sedikit warganet juga terhibur dengan aksi pengendara motor tanpa helm nyaris kena tilang itu.

Baca Juga: Mengenal Metode Sujok yang Bisa Hilangkan Sakit Tenggorokan Hanya dengan Memutar Jari Kelingking

"Itu untung yang di dalam bis juga bisa diajak kerjasama ya, kalau nggak udah dapet pentungan," ungkap salah seorang warganet.

"Untung juga yang kanan kiri enggak cepu," imbuh warganet lain.

"Mampu bekerja dalam tekanan dan berhasil mengambil keputusan yang tepat," timpal warganet lainnya.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI