Viral Resto Curhat Pernah Direview Codeblu Jadi Sorotan Warganet: Ini Namanya Mendukung UMKM!

Arendya Nariswari
Selasa 26 September 2023, 21:18 WIB
Tampang asli Codeblu muncul di podcast milik dokter Richard Lee (Sumber : tiktok @drrichardlee)

Tampang asli Codeblu muncul di podcast milik dokter Richard Lee (Sumber : tiktok @drrichardlee)

INFOSEMARANG.COM - Viralnya perseteruan Codeblu dan Farida Nurhan terus ramai diikuti perkembangannya oleh warganet di media sosial.

Banyak warganet beramai-ramai membuat video respons terkait permasalahan yang terjadi di antara Codeblu dan Farida Nurhan sebagai sesama food vlogger.

Salah satunya yakni restoran mentai di Bali yang mengaku pernah direview secara jujur oleh Codeblu.

Baca Juga: Beckham Putra Batal Bela Timnas U-24 di Asian Games 2022, Pertimbangkan Cedera yang Ancam Karir

Melalui akun TikTok resmi mereka @shizukamentaibali mengatakan jika belum pernah melakukan endorse terhadap Codeblu.

Usai melihat curhatan admin restoran lokal tersebut, banyak yang menyebutkan jika review jujur Codeblu begitu profesional.

Bukan pihak restoran membayar atau endorse, sang admin menyebutkan jika Codeblu membayar semua menu di Shizuka Mentai sendiri.

Sang admin sebenarnya hendak memberikan makanan mereka secara gratis untuk direview, namun Codeblu menolak dan memilih untuk membayar semuanya.

Baca Juga: Lowongan Kerja Terbaru Semarang, Koordinator Perekrutan & Orientasi dengan Gaji Rp 133 Jutaan Per Bulan

Ketika sudah melakukan review jujur, Codeblu juga memberikan beberapa kritik dan saran secara detail kepada admin usaha itu.

Codeblu juga memuji masakan di restoran lokal itu semuanya enak namun ada beberapa hal yang perlu diperbaiki menurutnya.

"Review enak bukan berarti diendorse. Sampe detik ini Shizuka happy sekali banyak temen2 yg cocok dan suka sama product kita Makasih jg kak @Codebluuuu udh support kita," tulis admin.

Baca Juga: Dugaan Korupsi BTS Kominfo: Saksi Mahkota Ungkap Aliran Dana Miliaran ke Dito Ariotedjo, Komisi I DPR RI, dan BPK

Melihat tangkapan layar percakapan antara Codeblu dan restoran lokal tersebut, banyak warganet lantas memberikan tanggapan pada kolom komentar.

Mereka memuji bahasa Codeblu saat melakukan review jujur dan mengoreksi sejumlah kekurangan yang ada pada menu di restoran itu.

"Bilangin Omay ya Dhya ya, ini yang namanya mendukung UMKM," tutur salah seorang warganet.

Baca Juga: Terkuak Alasan Kaesang Pangarep Lebih Pilih PSI Ketimbang PDIP, Ternyata Gara-gara Ini

"Ini bahasannya enak banget, dikasih point yang miss dari masakannya membangun dan pihak resto juga mau mendengarkan," imbuh warganet lain.

"Yang peduli gini jarang, kalau sudah begini keuntungan lo buat si penjual sendiri. Daripada bilang enak tapi akhirnya nggak pernah balik lagi," timpal warganet lainnya.

Terpantau, sebab rasanya enak, Codeblu sempat melakukan pemesanan kembali di restoran lokal Bali yang menjual menu mentai tersebut.

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Olahraga06 Juli 2024, 07:00 WIB

Seri Perdana Trial Game Dirt 2024 di Semarang, Pertarungan Lebih Ketat dengan Regulasi Baru

Persaingan di seri pertama Trial Game Dirt 2024 semakin kompetitif dan lebih ketat dari edisi tahun sebelumnya.
Seri perdana Trial Game Dirt 2024
di Semarang (Sumber:  | Foto: sakti)
Semarang Raya05 Juli 2024, 15:44 WIB

Tanam Padi di Lahan Rob, Pemkot Semarang dan BRIN Implementasikan Hasil Riset Bidang Pertanian

Penebaran benih padi varietas Biosalin dilakukan di lahan tidur imbas rob air laut di Kelurahan Mangunharjo, Kota Semarang.
Penebaran benih padi varietas Biosalin di lahan tidur imbas rob air laut di Kelurahan Mangunharjo, Kota Semarang.
 (Sumber:  | Foto: sakti)
Semarang Raya05 Juli 2024, 15:32 WIB

Hindari Anak-anak Terlibat Perjudian, Walikota Minta Orang Tua Cek Handphone Anak

Mbak Ita juga akan terus melakukan penyuluhan kepada pelajar di setiap sekolah lewat Dinas Pendidikan, agar mereka bisa menghindari hal-hal negatif.
ilustrasi judi online. (Sumber:  | Foto: dok pixabay.)
Umum05 Juli 2024, 15:16 WIB

Ini Nama Dua Putra Putri Terbaik Jateng yang Jadi Paskibraka Nasional 2024

Dua pelajar asal Provinsi Jawa Tengah, lolos seleksi menjadi calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Nasional 2024. Mereka adalah Akmal Faiz Ali Khadafi dan Glenys Lalita Aksani.
Proses seleksi calon Paskibraka Jateng 2024.  (Sumber:  | Foto: istimewa)
Pendidikan04 Juli 2024, 21:42 WIB

Unnes Buka Prodi Ilmu Komunikasi, Daya Tampung 100 Calon Mahasiswa

Pembukaan prodi tersebut dibuka setelah UNNES mendapatkan rekomendasi dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BANPT).
kampus Unnes Gunungpati Semarang.. (Sumber:  | Foto: dok Unnes.)
Semarang Raya04 Juli 2024, 21:30 WIB

Minimalisir Angka Kesakitan dan Kematian, Pemkot Semarang Telah Jalankan Layanan ILP Hingga Tingkat RW

Sistem Integrasi Layanan Primer (ILP) untuk menjangkau layanan kesehatan masyarakat hingga tingkat RW.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Semarang, M. Abdul Hakam. (Sumber:  | Foto: sakti)
Umum04 Juli 2024, 12:12 WIB

Penyelenggaraan AFF U - 16 Sukses, Pj Gubernur Jateng: Menambah Semangat Penyelenggaraan Event

Kesuksesan penyelenggaraan yang diraih,menambah semangat bagi Jateng untuk semakin baik dalam menyelenggarakan event.
Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana usai pertandingan antara Australia VS Thailand di Stadion Manahan. (Sumber:  | Foto: dok)
Umum03 Juli 2024, 19:16 WIB

PJ Gubernur Jateng Cek Keadaan Dunia Usaha, Kunjungi Sido Muncul dan PT SCI Salatiga

Kunjungannya untuk memantau perkembangan sejumlah industri dan ketenagakerjaan di wilayah Jateng.
Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana melakukan kunjungan kerja di PT Sido Muncul. (Sumber:  | Foto: dok Humas Jateng.)
Semarang Raya03 Juli 2024, 10:46 WIB

Jelang Pilwakot, Mbak Ita Lakukan Komunikasi DPD Partai Golkar Kota Semarang

Perempuan yang akrab disapa Mbak Ita tersebut mendatangi kantor DPD Partai Golkar didampingi beberapa pengurus DPC PDI Perjuangan Kota Semarang.
Kader PDI Perjuangan Hevearita Gunaryanti Rahayu  silaturahmi dengan DPD Partai Golkar Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: dok)
Umum03 Juli 2024, 10:32 WIB

Pemprov Jateng Fasilitasi Pemulangan Korban Perdagangan Orang

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah memfasilitasi pemulangan 49 korban Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) kembali ke daerah asal.
Korban TPPO di Panti Sosial Margo Widodo, Tugu, Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: sakti)