Jelang Laga, Pelatih Filipina Sebut Timnas Indonesia Tertekan, Terbebani Ekspektasi Tinggi

Galuh Prakasa
Selasa 21 November 2023, 16:13 WIB
Pelatih Filipina sebut Timnas Indonesia tertekan karena terbebani ekspektasi tinggi. (Sumber : PSSI)

Pelatih Filipina sebut Timnas Indonesia tertekan karena terbebani ekspektasi tinggi. (Sumber : PSSI)

INFOSEMARANG.COM -- Indonesia akan menghadapi Filipina dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Rizal Memorial, Selasa, 21 November 2023 pukul 18.00 WIB.

Setelah mengalami kekalahan di laga awal, timnas Indonesia dan Filipina berambisi meraih kemenangan guna meningkatkan peringkat klasemen mereka.

Namun, pelatih timnas Filipina, Michael Weiss, dalam postingan Instagram Timnas Filipina menyatakan bahwa Indonesia lebih tertekan menjelang pertandingan.

Menurut Weiss, selain karena bermain di kandang lawan, timnas Indonesia merasa tertekan oleh ekspektasi tinggi yang mereka hadapi.

Baca Juga: Usai Al Shifa, RS Indonesia Gaza Jadi Sasaran Militer Israel, 12 Orang Tewas dalam Serangan Udara

“Lawan jauh lebih tertekan dibandingkan kami karena Indonesia adalah negara dengan ekspektasi yang tinggi (dalam sepakbola). Mereka telah menggelontorkan banyak uang untuk itu,” ungkap Weiss.

“Mereka punya 250 juta penduduk, mereka punya banyak pemain naturalisasi. Sekarang mereka jadi tuan rumah Piala Dunia U-17,” tambah Weiss.

Menurut Weiss, Indonesia telah menginvestasikan banyak uang di bawah pelatih asal Korea mereka.

Weiss, yang bergabung dengan timnas Filipina pada Juni 2023, telah mencatatkan 4 pertandingan dengan 2 kemenangan, 1 hasil imbang, dan 1 kekalahan.

Dengan formasi 4-2-3-1 dan dua gelandang bertahan, Weiss berencana memanfaatkan keunggulan timnya untuk meraih kemenangan atas Indonesia.

“Kami akan memanfaatkan semua keunggulan (yang kami miliki) di lapangan,” kata Weiss.

Baca Juga: Sosok Ini Ungkap Kasus KDRT dr Qory Ulfiyah Pelik, Himbau Warganet Tak Hujat Korban Karena Cabut Laporan

Sementara itu, Shin Tae-yong menegaskan bahwa meskipun tim mengalami beberapa hambatan selama persiapan, mereka telah berhasil mengatasinya.

Meskipun mungkin terdapat kekurangan dalam hal fisik, persiapan mentalitas pemain dijaga dengan baik.

Dia menyoroti perbedaan antara gaya permainan Indonesia dan Filipina, menjelaskan bahwa timnya akan menyesuaikan strategi permainan untuk menghadapi lawan.

Rafael Struick menyatakan bahwa tim telah melewati perjalanan panjang dan merasa kondisi mereka telah membaik setelah istirahat yang cukup.

Rafael menyampaikan keyakinannya bahwa tim telah melakukan persiapan yang baik untuk meraih tiga poin.

Meskipun menyadari Filipina sebagai lawan yang kuat, dia yakin bahwa jika tim menjalankan skema latihan dengan baik, kemenangan dapat dicapai.

Baca Juga: China Masters 2023: Ana/Tiwi Walkover, Apri/Fadia Bakal Lawan Margot Lambert/Anne Tran di 16 Besar

Rafael juga menggarisbawahi tingginya tingkat kepercayaan diri dalam tim setelah kekalahan dari Irak, menegaskan bahwa kekalahan tersebut adalah bagian dari permainan sepak bola.

“Ya kami memang kalah dari Irak, itu terjadi dan itu sudah lewat. Saat ini kami fokus untuk pertandingan selanjutnya menghadapi Filipina. Bagi saya, kami hanya ingin memenangkan setiap pertandingan, siapa pun lawannya. Jadi baik ini Irak maupun Filipina, kami akan tetap datang ke lapangan dengan tekad tinggi untuk meraih kemenangan,” katanya.

Dia menyatakan bahwa tim masih memiliki kualitas baik dan fokus meraih kemenangan dalam pertandingan melawan Filipina.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Semarang Raya18 April 2025, 05:54 WIB

Wali Kota Semarang Terus Dorong Sekolah Swasta Serahkan Ijazah Siswa yang Tertahan Karena Nunggak SPP

Agustina mengapresiasi 37 sekolah swasta mulai jenjang TK, SD hingga SMP yang sudah melakukan deklarasi dan menyerahkan ijazah tanpa meminta pembayaran tunggakan.
Agustina, Wali Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya16 April 2025, 18:20 WIB

Wali Kota Semarang Agustina Beri Respon Cepat Aduan Masyarakat

Salah satunya yaitu keluhan tentang jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Kecamatan Gunungpati.
Penanganan jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Gunungpati. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya13 April 2025, 09:50 WIB

Gandeng Pokdarwis dan Desa Wisata, Agustina Wali Kota Semarang Rencanakan Musrenbang Pariwisata

Musrenbang pariwisata perlu dilakukan agar pengembangan desa wisata dapat dirancang secara khusus dan partisipatif.
Sesaji Rewanda di Goa Kreo, Gunungpati (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya10 April 2025, 16:27 WIB

Pemerintah Kota Semarang Kembali Gelar Prosesi Sesaji Rewanda

Selama pembagian gunungan, semua yang hadir, termasuk para monyet, bergabung dalam perayaan ini.
Perayaan Sesaji Rewanda di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya09 April 2025, 17:08 WIB

Wali kota Semarang Hadirkan Kanal Aduan Lapor Semar Solusi AWP

Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat yang lebih representatif melalui Lapor Semar Solusi AWP.
Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan09 April 2025, 13:40 WIB

Unnes Bangun Gedung Kuliah dan Laboratorium Baru, Telan Rp 120 Miliar

Gedung setinggi delapan lantai ini dirancang sebagai ruang kuliah, laboratorium, dan ruang pertemuan yang representatif, dengan total luas lantai mencapai 16.170 meter persegi.
Rencana Pembangunan Gedung Baru Unnes. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya08 April 2025, 19:10 WIB

Kuatkan Semangat Membangun, Agustina Wali kota Semarang Silaturrahmi ke Para Mantan Wali Kota

Agustina menyambangi sejumlah tokoh yang pernah memimpin Kota Semarang, di antaranya Hendrar Prihadi, Soemarmo Hadi Saputro, dan Sukawi Sutarip.
Wali Kota Semarang bersama jajaran pimpinan OPD bersilaturahmi dengan para Wali Kota Semarang terdahulu. 
 (Sumber:  | Foto: sakti)
Semarang Raya27 Maret 2025, 21:38 WIB

Posko Mudik BUMN 2025 Hadir di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Sambut Ribuan Pemudik dari Kalimantan

Ribuan pemudik yang tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, disambut dengan fasilitas layanan gratis dari Posko Mudik Bersama BUMN 2025.
Posko Mudik Bersama BUMN di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan25 Maret 2025, 15:34 WIB

Universitas Semarang Raih Akreditasi Unggul

Akreditasi Unggul pada sebuah perguruan tinggi merupakan simbol bahwa lembaga atau perguruan tersebut sudah memenuhi syarat yang ditetapkan.

USM Raih Akreditasi Unggul.
 (Sumber:  | Foto: dok.)
Semarang Raya25 Maret 2025, 14:33 WIB

Puncak Penumpang Kereta Api di Daop IV Semarang Diprediksi H-2 Lebaran 2025

Diprediksi jumlah kedatangan penumpang tertinggi selama masa arus mudik akan terjadi pada Sabtu, 29 Maret 2025 atau H-2 dengan jumlah lebih dari 28 ribu penumpang.
Penumpang tiba di Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng. (Sumber:  | Foto: Sakti)