Duel Sengit Persija Jakarta vs Persita Tangerang, BRI Liga 1: Prediksi Skor, Head to Head, Link Live Streaming

Galuh Prakasa
Minggu 03 Desember 2023, 15:38 WIB
Persija Jakarta vs Persita Tangerang di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu, 3 Desember 2023 pukul 19.00 WIB. (Sumber : vidio.com)

Persija Jakarta vs Persita Tangerang di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu, 3 Desember 2023 pukul 19.00 WIB. (Sumber : vidio.com)

INFOSEMARANG.COM -- Persija akan menghadapi Persita Tangerang pada pekan ke-21 BRI Liga 1 2023/24 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu, 3 Desember 2023, pukul 19.00 WIB.

Pelatih Persija, Thomas Doll, menyatakan bahwa hujan belakangan ini mengganggu persiapan timnya di Nirwana Park, Bojongsari. Meski demikian, dengan dua lapangan latih yang tersedia, hal tersebut tidak menjadi masalah besar.

“Persiapan pekan ini tidak mudah karena beberapa hujan deras. Kami pindah latihan ke lapangan baru, setelah itu berjalan seperti biasa,” ujar Thomas Doll dalam konferensi pers jelang laga.

Baca Juga: Pengungsi Rohingya Mendapat Penolakan di Sabang, Sebut Perekonomian Warga Desa Tak Lebih Baik

Thomas Doll menegaskan bahwa semua pemainnya sudah fokus untuk menghadapi Persita, tim asal Tangerang yang dikenal sebagai Pendekar Cisadane.

“Dalam persiapan melawan Persita, semua konsentrasi penuh, fokus tinggi, dan semangat lebih untuk bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno,” kata Thomas Doll.

Bek Persija, Firza Andika, menyampaikan keinginan untuk tidak mengecewakan suporter Jakmania setelah kegagalan meraih tiga poin melawan Bhayangkara Presisi Indonesia FC pekan sebelumnya.

“Kami sangat tertantang melawan Persita, terutama setelah hasil kemarin (vs Bhayangkara FC). Kami tidak ingin mengecewakan Jakmania," ujar Firza.

Pelatih Persita, Divaldo Alves, mengakui bahwa menghadapi Persija di Stadion Utama GBK bukanlah tugas yang mudah. Namun, ia menyatakan bahwa timnya siap bertarung untuk meraih hasil terbaik.

Baca Juga: Luna Maya Dapat Buket Bunga di Nikahan BCL, Tahun Depan Fix Bakal Nikah dengan Maxime Bouttier?

“Kami sudah berlatih sepekan dan siap meraih poin maksimal untuk laga besok. Persija adalah tim besar, bukan laga yang mudah, tapi kami bersiap untuk segalanya,” kata Divaldo Alves.

Persita akan tanpa dua pemain tengah, Bae Sin Yeong dan Ambrizal Umanailo, karena akumulasi kartu kuning. Divaldo telah menyiapkan pengganti, termasuk kemungkinan penampilan pemain baru, Ichsan Kurniawan.

"Bae Sin Yeong dan Ambrizal Umanailo absen karena kartu kuning, kami sudah menyiapkan pengganti. Mungkin saja Ichsan Kurniawan bisa bermain besok, dia dalam kondisi yang bagus dan siap untuk diturunkan," ujar Divaldo.

Prediksi Susunan Pemain

Persija Jakarta, Formasi (4-2-3-1):
Kiper: Andritany Ardhiyasa
Belakang: Ondrej Kudela, Rizky Ridho, Muhammad Ferarri, Rio Fahmi
Gelandang: Hanif Sjahbandi, Resky Fandi, Oliver Bias
Penyerang: Ryo Matsumura, Maciej Gajos, Aji Kusuma
Pelatih: Thomas Doll

Persita Tangerang, Formasi (4-2-1-3):
Kiper: Kartika Ajie
Belakang: Muhammad Toha, Javlon Guseynov, Cristian Rontini, Mario Jardel
Gelandang: Cakra Yudha, Bae Shin-Yeong
Gelandang Serang: Rifki Septiawan
Penyerang: Ramiro Fergonzi, Mohcine Hassan, Ezequiel Vidal
Pelatih: Divaldo Alves

Baca Juga: Nekat! Kiki MCI 11 Cuma Bawa Rp200 Ribu saat Berangkat ke Jakarta Ikut MasterChef Indonesia

Head to Head dan Performa

Head to Head
- 22/07/2023: Persita Tangerang 1-0 Persija Jakarta
- 28/03/2023: Persita Tangerang 1-0 Persija Jakarta
- 24/08/2022: Persija Jakarta 1-0 Persita Tangerang
- 26/01/2022: Persita Tangerang 1-2 Persija Jakarta
- 28/09/2021: Persija Jakarta 1-1 Persita Tangerang

Lima Laga Terakhir Persija Jakarta
- 22/10/2023: Persija Jakarta 1-2 RANS Nusantara
- 29/10/2023: PSIS Semarang 2-1 Persija Jakarta
- 03/11/2023: PSM Makassar 2-3 Persija Jakarta
- 09/11/2023: Persija Jakarta 4-0 Persikabo 1973
- 27/11/2023: Bhayangkara 2-2 Persija Jakarta

Lima Laga Terakhir Persita Tangerang
- 22/10/2023: Persita Tangerang 2-1 Persis Solo
- 30/10/2023: Bali United 3-0 Persita Tangerang
- 04/11/2023: Persita Tangerang 2-2 Barito Putera
- 09/11/2023: PSIS Semarang 4-0 Persita Tangerang
- 23/11/2023: Persita Tangerang 3-0 RANS Nusantara

Baca Juga: Waduh! Caleg PSI Diduga Pro Zionis Gegara Komentar Ini, Publik ke Kaesang: Bang Kader Lu Nih

Prediksi Skor

Prediksi skor untuk pertandingan antara Persija Jakarta dan Persita Tangerang pada pekan ke-21 BRI Liga 1 2023/24 adalah 3-1 untuk kemenangan Persija.

Tim tuan rumah, dengan motivasi tinggi setelah kegagalan meraih tiga poin pada pertandingan sebelumnya, diharapkan dapat mengatasi Persita yang tanpa dua pemain tengahnya.

Link Live Streaming

Pertandingan Persija Jakarta vs Persita Tangerang di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu, 3 Desember 2023 pukul 19.00 WIB akan disiarkan secara langsung di stasiun televisi Indosiar dan melalui link live streaming berikut:

https://www.vidio.com/live/14024-bri-liga-1?schedule_id=3111412

Selamat menyaksikan.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Semarang Raya18 April 2025, 05:54 WIB

Wali Kota Semarang Terus Dorong Sekolah Swasta Serahkan Ijazah Siswa yang Tertahan Karena Nunggak SPP

Agustina mengapresiasi 37 sekolah swasta mulai jenjang TK, SD hingga SMP yang sudah melakukan deklarasi dan menyerahkan ijazah tanpa meminta pembayaran tunggakan.
Agustina, Wali Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya16 April 2025, 18:20 WIB

Wali Kota Semarang Agustina Beri Respon Cepat Aduan Masyarakat

Salah satunya yaitu keluhan tentang jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Kecamatan Gunungpati.
Penanganan jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Gunungpati. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya13 April 2025, 09:50 WIB

Gandeng Pokdarwis dan Desa Wisata, Agustina Wali Kota Semarang Rencanakan Musrenbang Pariwisata

Musrenbang pariwisata perlu dilakukan agar pengembangan desa wisata dapat dirancang secara khusus dan partisipatif.
Sesaji Rewanda di Goa Kreo, Gunungpati (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya10 April 2025, 16:27 WIB

Pemerintah Kota Semarang Kembali Gelar Prosesi Sesaji Rewanda

Selama pembagian gunungan, semua yang hadir, termasuk para monyet, bergabung dalam perayaan ini.
Perayaan Sesaji Rewanda di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya09 April 2025, 17:08 WIB

Wali kota Semarang Hadirkan Kanal Aduan Lapor Semar Solusi AWP

Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat yang lebih representatif melalui Lapor Semar Solusi AWP.
Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan09 April 2025, 13:40 WIB

Unnes Bangun Gedung Kuliah dan Laboratorium Baru, Telan Rp 120 Miliar

Gedung setinggi delapan lantai ini dirancang sebagai ruang kuliah, laboratorium, dan ruang pertemuan yang representatif, dengan total luas lantai mencapai 16.170 meter persegi.
Rencana Pembangunan Gedung Baru Unnes. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya08 April 2025, 19:10 WIB

Kuatkan Semangat Membangun, Agustina Wali kota Semarang Silaturrahmi ke Para Mantan Wali Kota

Agustina menyambangi sejumlah tokoh yang pernah memimpin Kota Semarang, di antaranya Hendrar Prihadi, Soemarmo Hadi Saputro, dan Sukawi Sutarip.
Wali Kota Semarang bersama jajaran pimpinan OPD bersilaturahmi dengan para Wali Kota Semarang terdahulu. 
 (Sumber:  | Foto: sakti)
Semarang Raya27 Maret 2025, 21:38 WIB

Posko Mudik BUMN 2025 Hadir di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Sambut Ribuan Pemudik dari Kalimantan

Ribuan pemudik yang tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, disambut dengan fasilitas layanan gratis dari Posko Mudik Bersama BUMN 2025.
Posko Mudik Bersama BUMN di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan25 Maret 2025, 15:34 WIB

Universitas Semarang Raih Akreditasi Unggul

Akreditasi Unggul pada sebuah perguruan tinggi merupakan simbol bahwa lembaga atau perguruan tersebut sudah memenuhi syarat yang ditetapkan.

USM Raih Akreditasi Unggul.
 (Sumber:  | Foto: dok.)
Semarang Raya25 Maret 2025, 14:33 WIB

Puncak Penumpang Kereta Api di Daop IV Semarang Diprediksi H-2 Lebaran 2025

Diprediksi jumlah kedatangan penumpang tertinggi selama masa arus mudik akan terjadi pada Sabtu, 29 Maret 2025 atau H-2 dengan jumlah lebih dari 28 ribu penumpang.
Penumpang tiba di Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng. (Sumber:  | Foto: Sakti)