Radja Nainggolan Digaji 5 Miliar Hingga Akhir Musim di Bhayangkara FC, Turun Lapangan Perdana pada Laga Tandang Lawan PSM Makassar

Galuh Prakasa
Selasa 05 Desember 2023, 07:23 WIB
Radja Nainggolan resmi berseragam Bhayangkara FC, kenakan nomor punggung 10. (Sumber : Bhayangkara FC)

Radja Nainggolan resmi berseragam Bhayangkara FC, kenakan nomor punggung 10. (Sumber : Bhayangkara FC)

INFOSEMARANG.COM -- Klub BRI Liga 1 Bhayangkara FC secara resmi memperkenalkan Radja Nainggolan sebagai pemain baru pada Senin, 4 Desember 2023 malam.

Mantan pemain AS Roma dan Inter Milan itu didatangkan Bhayangkara dengan status free transfer, setelah terakhir kali diikat kontrak profesional pada Januari 2023 di klub divisi kedua Italia SPAL.

Sumardji, Chief Operating Officer (COO) Bhayangkara FC, mengungkapkan detail pengeluaran untuk menggaji pemain berusia 35 tahun itu.

Baca Juga: Jembatan Pasar Genuk Dibongkar, Disebut Jadi Penyumbat Air hingga Jalan Woltermonginsidi Banjir

Menurut Sumardji, Radja Nainggolan akan menerima gaji lebih dari lima miliar hingga akhir musim BRI Liga 1 2023/2024.

"Kurang lebih setengah musim itu lima koma sekian miliar," ujar Sumardji saat perkenalan Radja Nainggolan di Ruang Press Conference Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Senin, 4 Desember 2023.

Sumardji membeberkan, gaji nainggolan tersebut dibayarkan oleh sponsor utama klub The Guardian, yakni BNI.

"Jadi berkaitan dengan perekrutan Radja, kami sudah berkomunikasi dengan sponsor BNI, sehingga nilai yang kami sepakati cukup besar," kata dia.

Nainggolan, yang mengenakan nomor punggung 10, menyatakan kebahagiannya bisa membela Bhayangkara FC.

Pemain asal Belgia itu memiliki tekad untuk membantu tim bertahan di Liga 1 hingga musim depan.

Baca Juga: Dituding Kampanye di CFD Jakarta, Gibran Rakabuming Persilahkan Bawaslu Periksa: Jika Ada...

"Saya yakin dan percaya dengan tugas ini. Ayo kita sama-sama berusaha agar tim ini tetap bertahan di Liga 1," katanya.

Sebagaimana diketahui, The Guardians berada di dasar klasemen dengan 11 poin dari 21 pertandingan.

Radja Nainggolan akan segera bergabung dengan tim dan turut serta dalam pertandingan melawan PSM Makassar pada, Jumat, 8 Desember 2023.

“Ya besok (selasa) kami berangkat ke Makassar jam 8, saya sudah sampaikan bahwa besok ada 23 pemain yang dibawa ke Makassar termasuk Radja,” kata Sumardji.

“Jadi Radja juga akan tahu gimana kondisi di Makassar, bagaimana kotanya, situasi di sana,” tambahnya..

Dengan misi bertahan di Liga 1, klub berjuluk The Guardian telah merekrut sejumlah pemain baru pada bursa transfer pertengahan musim sebelum mendatangkan Radja, seperti Witan Sulaeman, Osvaldo Haay, dan I Putu Gede.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Semarang Raya16 Desember 2024, 12:35 WIB

PELNI Mobile Disosialisasikan ke Penumpang Kapal di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang

PELNI Mobile, sebuah aplikasi untuk pembelian tiket kapal dan berbagai aktivitas yang di bawah naungan perusahaan diperkenalkan ke masyaíakat Semarang.
PELNI mobile diperkenalkan kepada penumpang kapal di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Minggu 15 Desember 2024. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan16 Desember 2024, 12:30 WIB

Cerita Pengabdian Merawat Bumi dan Kemanusiaan dari Wisudawan SCU, Mendukung Pertanian dan Merangkul ODGJ

Soegijapranata Catholic University (SCU) menggelar wisuda Periode IV 2024 di Auditorium Agnes Widanti, Kampus 1 SCU.
Soegijapranata Catholic University (SCU) menggelar wisuda Periode IV 2024 di Auditorium Agnes Widanti, Kampus 1 SCU. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya13 Desember 2024, 14:30 WIB

Cuaca Ekstrem Berpotensi Melanda Jateng, Pemprov Jateng Upayakan Modifikasi Cuaca

Badan Meteorologi dan Klimatologi Geofisika (BMKG) memperkirakan akan terjadi cuaca ektrem di sejumlah daerah di Jawa Tengah pada 16-23 Desember mendatang.
Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati saat berkoordinasi dengan Pj Gubarnur Jateng, Nana Sudjana pada Jumat, 13 Desember 2024.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan13 Desember 2024, 14:13 WIB

SCU Borong 4 Penghargaan dalam Anugerah LLDIKTI Wilayah VI 2024, Hidupi Tradisi Unggul

Pencapaian ini menjadi bukti komitmen SCU dalam menghidupi tradisi unggul dan terus beradaptasi dengan perubahan untuk memberikan yang terbaik bagi seluruh sivitas akademika dan masyarakat luas.
Rektor SCU Dr. Ferdinand Hindiarto saat menerima penghargaan dalam Anugerah LLDIKTI Wilayah VI.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis13 Desember 2024, 13:43 WIB

Dekoruma Grand Opening Gerai di Semarang, Jadi Jujugan Tempat Cari Furniture dan Custom Interior

Dekoruma, Destinasi Furnitur dan Custom Interior No 1 Indonesia, melakukan grand opening gerai yang berlokasi di Jl A Yani, di Semarang.
Grand Opening Dekoruma, Destinasi Furnitur dan Custom Interior No 1 Indonesia di Jl A Yani Semarang, Jumat 13 Desember 2024. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis07 Desember 2024, 20:04 WIB

PADI Reborn dan DJ Winky Wiryawan Meriahkan HUT ke 18 Paramount Enterprise

Dalam 18 tahun Paramount Enterprise telah tumbuh menjadi perusahaan yang adaptif dan inovatif dalam memenuhi kebutuhan konsumen.
Puncak acara Paramount ‘Fun Color Run’ 2024 menyambut HUT ke 18 Paramount Enterprise.
 (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya26 November 2024, 16:26 WIB

Tips Aman Berkendara Buat Generasi Z

Penting generasi Z yang mendominasi proporsi itu untuk makin menjaga perilaku berkendara agar terhindar maupun terlibat kecelakaan.
Generasi Z wajib menjaga perilaku berkendara yang aman. (Sumber:  | Foto: dok.)
Umum26 November 2024, 16:24 WIB

PJ Gubernur Jateng Optimistis Pilkada 2024 di Jateng Berjalan Kondusif

Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana mengaku optimistis penyelenggaraan pilkada serentak 2024 di wilayahnya bakal berjalan kondusif.
Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana. (Sumber:  | Foto: dok.)
Semarang Raya25 November 2024, 17:09 WIB

Polda Jateng Gelar Apel Pergeseran Pasukan BKO Pengamanan TPS Pilkada 2024 ke 10 Polres

Polda Jateng melaksanakan Apel Pergeseran Pasukan (Serpas) BKO Pengamanan TPS di Lapangan Mapolda Jateng, Senin, 25 November 2024.
Polda Jateng melaksanakan Apel Pergeseran Pasukan (Serpas) BKO Pengamanan TPS di Lapangan Mapolda Jateng.
 (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya24 November 2024, 17:52 WIB

Wali Kota Semarang Ajak Seluruh Camat dan ASN Tegaskan Komitmen Jaga Netralitas di Pilkada 2024

Mbak Ita menegaskan pentingnya menjaga netralitas ASN, khususnya di masa-masa krusial menjelang dan selama Pilkada.
Apel akbar pengawas pemilihan se-Kota Semarang, Minggu 24 November 2024.

 (Sumber:  | Foto: Sakti)