FIFA Pastikan Lagu Glorious - Weird Genius dan LTZ Bakal Tetap Jadi Soundtrack Piala Dunia U-20

Weird Genius ft Lyodra Ginting, Tiara Andini dan Ziva Magnolya. (Sumber : Instagram/weird.genius)

INFOSEMARANG.COM -- Setelah batal digelar di Indonesia, kini FIFA memastikan bahwa lagu 'Glorious' akan tetap menjadi soundtrack untuk Piala Dunia U-20.

Lagu 'Glorious' dinyanyikan oleh Lyodra Ginting, Tiara Andini dan Ziva Magnolya dengan kolaborasi bersama Weird Genius.

Lagu ini sebelumnya dibuat saat Indonesia didapuk sebagai tuan rumah untuk Piala Dunia U-20.

Usai diumumkan batal digelar di Indonesia, lagu ini terancam tidak akan menjadi soundtrack untuk gelaran tersebut.

Namun, Jumat (5/5/2023) lalu, FIFA memastikan bahwa lagu 'Glorious' akan tetap menjadi soundtack Piala Dunia U-20 di Argentina.

Baca Juga: Disebut Jadi Penerus Jokowi, Gibran Rakabuming Singgung Pemerintahan Dinasti?

Lagu ini bahkan sudah ada di situs official FIFA.

FIFA memastikan bahwa lagu ini akan dirilis pada 12 Mei 2023 mendatang di FIFA Plus.

Keputusan ini disambut baik oleh penggema musisi-musisi ini.

Pasalnya, sejak pertama kali diperkenalkan, lagu ini begitu easy listening.

Baca Juga: Belum Selesai Kasus Penganiayaan, AG Laporkan Mario Dandy Karena Kasus Pencabulan

Sebelumnya, FIFA resmi mengganti posisi Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20.

Posisi ini kemudian digantikan oleh Argentina yang langsung bersedia menjadi tuan rumah untuk gelaran sepak bola ini.

Piala Dunia U-20 akan digelar dj Argentina pada 20 Mei 2023 hingga 11 Juni 2023 mendatang.

 

 

 

 

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI