INFOSEMARANG.COM - Kabar kedatangan Timnas Argentina ke Indonesia pada Juni mendatang semakin santer diberitakan.
Terlebih setelah salah seorang Jurnalis asal Argentina, Gaston Edul, menyebut bahwa Lionel Messi dan kawan-kawan benar akan bertanding melawan Timnas Indonesia di ajang FIFA Matchday.
Sang jurnalis menyebut bahwa Argentina memang berencana melakukan Tur Asia pada musim panas mendatang, termasuk menyambangi Indonesia.
Baca Juga: Update Perolehan Medali SEA Games 2023: Indonesia Salip Filipina di Peringkat 2
"Dua destinasi yang dituju: China dan Indonesia. Satu pertandingan di setiap negara. Argentina vs China, Argentina vs Indonesia," kata Gaston melalui unggahan Twitter pada Kamis 4 Mei 2023..
Dalam cuitannya, ia bahkan menambahkan bahwa tanggal main melawan Timnas Indonesia sudah dipastikan akan berlangsung pada 19 Juni 2023.
Lalu, apakah Indonesia akan mengeluarkan biaya untuk menyambut kedatangan juara dunia 2022 tersebut? Tentu saja.
Baca Juga: Tampil Cantik, Kate Middleton Pakai Anting Putri Diana dan Kalung Ratu Elizabeth
Untuk mendatangkan tim sekelas Argentina yang bertabur pemain bintang, plus berstatus sebagai juara dunia, angkanya pasti tak main-main.
Salah saeorang promotor penyelenggara event sepakbola, Arif Putra Wicaksono yang menjabat CEO Ninesports, menyebut bahwa biaya yang bakal dikeluarkan bisa mencapai lebih dari Rp73 Miliar!
Namun, angka yang disebut Arif mencapai Rp73 miliar tersebut masih bisa berubah tergantung beragam faktor, termasuk kedatangan pemain bintang.***