INFOSEMARANG.COM -- Sejak pelaksanaannyan,SEA Games 2023 di Kamboja dipenuhi ragam kejadian unik dan kontroversial.
Terbaru, pemain pencak silat Indonesia Bayu Lesmana dipaksa walkout (WO) dari ajang olahraga negara ASEAN itu oleh tuan rumah.
Tak terima,warganet berbondong-bondong serbu akun instagram Menteri Pemuda dan Olahraga, Dito Ariotedjo.
Baca Juga: Harga Tiket Konser Coldplay Capai Rp11 Juta,Penggemar Riuh Minta Hal ini Pada Chris Martin
Berdasarkan hasil pantauan infosemarang.com salah satu postingan Menpora yang diunggah beberapa jam yang lalu sudah dibanjiri protes warganet.
Komentar yang dilontarkan warganet mayoritas tentang atlit pencak silat Bayu Lesmana.
"Pak itu atlet pencaksilat dipaksa untuk WO dengan tidak hormat,harusnya dia dapet medali emas pak mohon ditolong pak" tulis @shasahrensa.
"Pak katanya ada banyak kecurangan di SEA GAmes kali ini atlet pencak silat diminta WO dengan tidak hormat kenapa diam saja" tulis @talitaaapz
"pak tolong telusuri kecurangan di sea games dong" @yunitacheez.
"bapak menpora, olong lebih diperhatikan kembali seluruh atlet indonseia di SEA Games Kamboja, info ada atlet pencaksilat yang dipaksa untuk walkout" tulis @noviwihara.
Baca Juga: Pindah ke Rumah Mewah, Nagita Slavina Malah Mengeluh Tidak Punya Dispenser
"halooo pak minimal direspon pak "tulis @abu_khalid.
Dilansir dari utas yang dibagikan oleh akun Twitter @ainurrochman,membagikan fakta dibalik WO-nya atlet pencal silat Indonesia Bayu Lesmana.
"semua berakar karena Kamboja tidak minat menggelar pencak silat di SEA Games 2023. setelah dilobi, akhirnya Kamboja mau" tulis @ainurrochman dikutip infosemarang.com, Jum'at 2023.
Baca Juga: 8 Rekomendasi Tempat Jual Nasi Ayam Semarang, Ada yang Buka Pagi hingga Malam
Hal itu disinyalir adalah ungkapan Indro Catur Haryono, selaku pelatih Timnas pencak silat Indonesia, pada salah satu media nasional.
Dalam pernyataannya itu,Indro menuturkan bahwa Bayu bukan dikorbankan, tetapi pengorbanan dia untuk pencak silat dan tim Indonesia.
Baca Juga: Rute Semarang Night Carnival, Pawai 19 Mei 2023 Pukul 19.00 WIB
Diketahui, pemenang cabor pencak silat regu putra dimenangkan oleh atlet asal Kamboja bernama Non Sromoachroham tanpa pertandingan sekalipun di arena SEA Games 2023.(*)