Tampil Impresif Sepanjang SEA Games 2023, Timnas Indonesia U22 Dipuji Setinggi Langit oleh Media Asing

Timnas Indonesia U22 dipuji media asing (Sumber : instagram/pssi)

INFOSEMARANG.COM - Timnas Indonesia U22 yang melaju ke babak final sepak bola SEA Games 2023 Kamboja, menuai banyak pujian serta apresiasi.

Penampilan impresif Timnas Indonesia U22 sejak babak penyisihan grup SEA Games 2023, memang melebihi ekspektasi.

Dari perjalannya menuju final SEA Games 2023, Timnae Indonesia U22 menyapu bersih setiap laga dengan kemenangan.

Baca Juga: Kepada Andy F Noya, Ganjar Pranowo Blak-blakan Ungkap Calon Wakil Presiden di Pemilu 2024

Performa ciamik Tim Garuda muda bahkan sampai disorot media asing yang memuji perncapaian anak asuh pelatih Indra Sjafri tersebut.

Dongquidi, salah satu media asal China, bahkan menyebut bahwa sepak bola Indonesia sudah berkembang pesat atas pencapaian ini.

Pujian dilayangkan setelah Timnas Indonesia U22 menyingkirkan Vietnam di babak semfinal pada Hari Sabtu lalu.

Baca Juga: Wasekjen PA 212 Novel Bamukmin Tolak Kedatangan Coldplay, Ancam akan Kepung Bandara

"Vietnam kalah di semifinal SEA Games 2023 bukan kerena tim secara keseluruhan dibandingkan SEA Games sebelumnya, melainkan karena (sepak bola) Indonesia terlalu cepat maju," tulis Dongquidi di salah satu artikelnya, Senin 15 Mei 2023.

Semoga dengan banyaknya apresiasi kepada Timnas Indonesia U22 tidak malah membuat Ramadhan Sananta cs menjadi jemawa pada laga final SEA Games 2023 melawan Thailand besok.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI