Profil Ramadhan Sananta, Pemain Timnas Indonesia yang Cetak 2 Gol di Final SEA Games 2023

Pemain Timnas Indonesia, Ramadhan Sananta. (Sumber : Instagram @m.ramadhansn)

INFOSEMARANG.COM -- Profil Muhammad Ramadhan Sananta, pemain Timnas Indonesia yang ikut berlaga di Final SEA Games 2023 Kamboja, Selasa (16/5/2023).

Sananta menyumbang 2 gol untuk Timnas Indonesia malam tadi.

Timnas Indonesia menang 5-2 atas Thailand.

Ramadhan Sananta lahir pada 27 November 2002 dan kini berusia 20 tahun.

Ia lahir di Lingga, Kepulauan Riau.

Penyerang Timnas Indonesia ini mengawali kariernya di dunia sepak bola dengan bergabung Persikabo 1973.

Membela Persikabo 1973, ia dikontrak untuk bermain di Liga 1 pada musim 2021.

Baca Juga: Klasemen Akhir Medali SEA Games 2023 Kamboja: Indonesia Masuk 3 Besar, Vietnam Juara Umum

Sananta debut bermain pada 3 Februari 2022.

Kala itu Persikabo 1973 bermain melawan Bali United di Stadion Ngurah Rai, Denpasar.

Seusai itu, Sananta hijrah ke PSM Makassar untuk bermain di Liga 1 musim 2022-2023.

Debutnya bersama PSM Makassar, ia bermain melawan RANS Nusantara pada Agustus 2022.

Pertandingan ini menjadi momen Sananta mencetak gol pertama dan gol keduanya untuk PSM Makassar.

Lalu pada September 2022, Sananta yang makin bersinar diajak bergabung dengan Timans Indonesia.

Ia bermain dalam laga persahabatan melawan Curacao.

Pada laga kedua melawan Curacao, Timnas Indonesia menang 2-1 atas Curacao.

(*)

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI