Deretan Klub Top Eropa yang Sudah Dipastikan dan Terancam Gagal Lolos ke Liga Champions Musim Depan

Wildan Apriadi
Selasa 23 Mei 2023, 16:19 WIB
Chelsea, salah satu klub top yang sudah dipastikan gagal lolos ke Liga Champions musim depan (Sumber : Twitter)

Chelsea, salah satu klub top yang sudah dipastikan gagal lolos ke Liga Champions musim depan (Sumber : Twitter)

INFOSEMARANG.COM - Jelang berakhirnya kompetisi Liga-Liga Top Eropa, persaingan mendapatkan tiket lolos ke Liga Champions musim depan terus berjalan panas jelang pekan-pekan terakhir.

Beberapa klub top bahkan sudah dipastikan gagal finish di zona Liga Champions yang berarti mereka tidak akan tampil di kompetisi tertinggi Eropa tersebut musim depan.

Dari Premier League Inggris, Chelsea dan Tottenham Hotspur adalah dua klub top yang sudah dipastikan gagal ke Liga Champions musim depan.

Baca Juga: Bertemu Ganjar Pranowo, Pemain Timnas Bocorkan Pesan Rahasia sebelum Tanding Final SEA Games

Dua klub asal London tersebut memiliki musim yang sangat jeblok di Premier League musim ini.

Chelsea bahkan akan membuat rekor sendiri di mana musim 2022/2023 ini menjadi finis terburuk mereka sejak 1996.

Dengan hanya menyisakan dua laga lagi, The Blues paling potensial cuma akan mampu finis di peringkat 11 Premier League.

Baca Juga: Kritik Presiden Jokowi Tak Netral Pilpres 2024, Akun Twitter BEM UI Diretas

Semenatra klub top Premier League lainnya, Liverpool, juga kemungkinan besar absen di Liga Champions musim depan.

The Reds yang kini ada di peringkat kelima, tertinggal 3 angka dari Manchester United di posisi 4.

Lebih beratnya, MU masih menyimpan dua laga lagi, sedangkan Liverpool cuma tinggal sekali.

Baca Juga: Selamat! Setelah 20 Tahun, Newcastle United Akhirnya Bakal Kembali Tampil Di Liga Champions Eropa

Jika MU berhasil menambah satu poin saja, Marcus Rasfhford dan kawan-kawan dipastikan sudah mengamankan tiket ke Liga Champions musim depan, sekaligus memupus asa Liverpool.

Dari Serie A Italia, Juventus kembali mendapat nasib sial kala poin mereka terpaksa harus dikurangi sebanyak 10 angka di fase-fase genting seperti saat ini.

Hukuman tersebut merupakan buntut dari skandal pemalsuan laporan keuangan Juventus terkait transfer pemain dalam beberapa musim ke belakang.

Baca Juga: Resep Seblak Coet ala Rafael Tan yang Viral, Bahan dan Cara Bikinnya Mudah Banget

Juventus sebetulnya masih memiliki peluang bisa finis di peringkat 4 besar Serie A, tetapi perjuangannya sangat berat.

Juventus yang kini berada di urutan ketujuh usai dikurangi poin, harus bersaing dengan AC Milan, Atalanta, dan AS Roma yang memiliki poin sedikit lebih banyak ketimbang Si Nyonya Tua.

Sedangkan AC Milan, bahkan Inter Milan, juga masih ada kemungkinan terlempar dari 4 besar jika dalam dua pertandingan sisa keduanya kalah, sementara Atalanta, AS Roma, atau Juventus menyapu kemenangan di sisa kompetisi.

Baca Juga: Update Daftar Klub yang Sudah Memastikan Lolos ke Liga Champions Eropa 2023-2024: Juventus Batal, Newcastle Datang

Dari La Liga Spanyol, finalis Europa League musim ini, Sevilla, juga terancam gagal lolos ke Liga Champions musim depan karena sudah dipastikan tidak akan finis di 4 besar.

Satu-satunya cara agar Sevilla lolos ke Liga Champions musim depan adalah dengan menjuarai Europa League nanti, hal yang sama juga berlaku bagi sang calon lawan, AS Roma.***

 

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Semarang Raya18 September 2024, 19:29 WIB

Tanggulangi Kemiskinan Ekstrem, Pemprov Jateng Terima Dana Insentif Fiskal Rp5,6 Miliar

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah menerima dana insentif fiskal atas keberhasilannya menurunkan angka kemiskinan ekstrem.
Sekda Jateng, Sumarno disela Rapat Koordinasi Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem. (Sumber:  | Foto: dok Humas Jateng.)
Semarang Raya18 September 2024, 18:00 WIB

Pemkot Semarang Terus Upayakan Usaha UMKM Lokal Bisa Go International

Pemkot Semarang memfasilitasi pelaku usaha lokal agar mampu bersaing di pasar internasional.
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu saat Business Match di Hotel Pandanaran. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis18 September 2024, 17:33 WIB

Menteri BUMN Erick Thohir Resmikan Mandiri Digital Tower, Jadi Pusat Inovasi Teknologi

Menteri BUMN Erick Thohir meresmikan Mandiri Digital Tower sebagai pusat inovasi teknologi informasi (TI) yang terpadu dengan konsep berkelanjutan.
Menteri BUMN Erick Thohir meresmikan Mandiri Digital Tower. (Sumber:  | Foto: dok Bank Mandiri)
Umum18 September 2024, 17:10 WIB

Hal Yang Perlu Diperhatikan Agar Tetap Aman di SPBU

Berikut ini adalah beberapa hal yang perlu diperhatikan agar pengalaman mengisi BBM di SPBU tetap aman.
Tips aman di SPBU. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum18 September 2024, 15:04 WIB

11 Negara Eropa Ikuti Pelatihan International Sharia Board melalui Walisongo Halal Center

Mereka menunjukkan komitmen global dalam pengembangan industri halal.
Pelatihan Sharia Board yang diadakan secara daring melalui zoom. (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya18 September 2024, 09:03 WIB

10 Ribu Orang Daftar CPNS Pemkab Magelang

Adi berpesan agar tim seleksi memantau dan memastikan seleksi CASN 2024 berjalan transparan, objektif, dan sesuai dengan aturan yang berlaku.
 (Sumber: )
Semarang Raya18 September 2024, 09:03 WIB

Ekspor Jateng Naik, Neraca Perdagangan Surplus

Ekspor Jateng Naik, Neraca Perdagangan Surplus
 (Sumber: )
Semarang Raya17 September 2024, 21:19 WIB

ASN Pemkot Semarang Ikrar Jaga Netralitas Pilkada 2024

ASN dan Non ASN Pemerintah Kota Semarang mengikrarkan komitmen untuk menjaga netralitas selama proses Pilkada 2024
ASN dan Non ASN Pemerintah Kota Semarang mengikrarkan komitmen untuk menjaga netralitas. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum17 September 2024, 13:07 WIB

Kafilah Jateng Melorot di Peringkat 16 MTQN 2024

Kafilah Jawa Tengah merosot tajam di peringkat 16 di bawah Kalimantan Barat dan di atas NTB.
Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana bersalaman dengan para kafilah Jawa Tengah. (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya16 September 2024, 16:28 WIB

ASN dan Non ASN Pemkot Semarang Diimbau Jaga Netralitas Selama Pilkada 2024

Jika ada ASN terbukti melanggar netralitas akan mendapat sanksi berupa penurunan pangkat dan pemotongan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP).
Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kota Semarang, Joko Hartono. (Sumber:  | Foto: Dok Pemkot Semarang.)