Malaysia Masters 2023: Marcus/Kevin dan 4 Wakil Indonesia Gagal ke Perempat Final

Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya terhenti di 16 besar Malaysia Masters 2023 setelah dikalahkan wakil Jepang. (Sumber : PBSI)

INFOSEMARANG.COM -- Beberapa wakil Indonesia gagal melaju ke babak perempat final Malaysia Masters 2023, Kamis 25 Mei 2023.

Pertama, langkah ganda campuran, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, terhenti di babak 16 besar setelah dikalahkan oleh wakil Thailand.

Rehan/Lisa kalah dalam 2 set pertandingan dengan skor 17-21 dan 15-21 atas Supak/Supissara.

Masih dari ganda campuran, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, yang juga gagal melaku ke perempat final.

Baca Juga: Jadwal Babak 16 Besar Malaysia Masters 2023: 12 Wakil Indonesia Tanding Hari Ini

Pasangan ini takluk dari wakil Cina, Feng Yan Zhe/Haung Dong Ping dengan skor 21-23 dan 16-21.

Wakil ketiga dari tunggal putra, Jonatan Christie, dihadang wakil Jepang, Kenta Nishimoto.

Jojo takluk dengan skor 20-22 dan 11-21 atas Kenta.

Wakil keempat dari ganda campuran lagi yakni Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang melawan wakil Cina.

Praveen/Melati kalah setelah bermain 3 set pertandingan dengan skor 21-16, 13-21 dan 14-21 atas Jinag Zhen Bang/Wei Ya Xin.

Andalan ganda putra, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya juga terhenti di babak 16 besar.

Baca Juga: Link Live Streaming 16 Besar Malaysia Masters 2023, Gratis Nonton di YouTube & iNews

Marcus/Kevin menyerah dari wakil Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dengan skor 15-21 dan 17-21.

Sementara itu, dua wakil Indonesia berhasil mengamankan tiket ke perempat final.

Pertama dari tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung, yang berhasil mengalahkan wakil Korea Selatan, Sim Yu Jin.

Ia menang dengan skor 21-15 dan 21-19.

Wakil kedua dari ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, mengalahkan wakil Belanda, Robin Tabeling/Selena Piek.

Skornya yakni 21-18 dan 21-19.

Hingga berita ini ditulis, masih ada beberapa wakil Indonesia yang memperjuangkan tiket perempat final Malaysia Masters 2023.

(*)

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI