INFOSEMARANG.COM -- PSSI sudah mengumumkan daftar harga tiket laga Timnas Indonesia vs Argentinya yang akan digelar pada 19 Juni 2023.
Pihak panitia menyiapkan sekitar 60 ribu tiket untuk pertandingan akbar yang akan digelar di Stadion Gelora Bung Karno Jakarta ini.
Diketahui Lionel Messi akan turut serta bermain dalam laga ini.
Namun dua pemain andalan Argentina lainnya, Paulo Dybala dan Lautaro Martinez akan absen.
Baca Juga: Link Live Streaming Thailand Open 2023, Nonton Gratis Babak Kualifikasi di YouTube BWF TV
Berikut harga resmi tiket yang diumumkan oleh PSSI:
CAT 3: Rp 600 ribu
CAT 2: Rp 1,2 juta
CAT 1: Rp 2,5 juta
VIP: Rp 4,25 juta
Sebelumnya sempat muncul perkiraan harga tiket laga Timnas Indonesia vs Argentina yang digelar Juni 2023 mendatang.
Digadang-gadang, tiket termahalnya akan tembus jutaan rupiah per tiketnya.
Baca Juga: Jadwal Babak Kualifikasi Thailand Open 2023, 5 Wakil Indonesia Main Hari Ini
Hal ini dikarenakan untuk mengundang Timnas Argentina membutuhkan nominal yang tidak murah.
Seusai merebut gelar juara Piala Dunia 2022 lalu, Argentina mematok tarif Rp 90 miliar per laga.
Berkaca dari pertandingan Timnas Indonesia dengan beberapa klub internasional, tiket termurah dibanderol di bawah Rp 150 ribu.
Seperti saat mendatangkan klub asal Italia, AS Roma pada 2015 silam.
Kala itu, tiket termurah dijual Rp 350 ribu.
Lalu saat gelaran Piala AFF, Indonesia melawan Thailand.
Kala itu tiket termurah dijual Rp 150 ribu.
Lalu yang termahal yakni Rp 1 juta.
Harga-harga tersebut merupakan harga presale, berbeda lagi dengan harga saat general sale yang lebih mahal.
Diberitakan sebelumnya, Timnas Argentina, memberikan konfirmasi terkait kedatangannya ke Indonesia.
Melalui akun Twitternya pada Senin, 22 Mei 2023, Argentina menyebutkan akan datang ke Indonesia apda 19 Juni 2023 mendatang.
Sebelum ke Indonesia, Lionel Messi dan kawan-kawan akan bertandang ke Beijing pada 15 Juni 2023.
(*)