Hasil 16 Besar Thailand Open 2023: Lagi, 5 Wakil Indonesia Tersisih

Pasangan ganda putra Muhammad Shohibul FikriBagas Maulana kalahkan wakil India di babak 16 besar Thailand Open 2023, Kamis 1 Juni 2023. (Sumber : PBSI)

Tiga wakil Indonesia menuju ke babak perempat final Thailand Open 2023.

INFOSEMARANG.COM - Babak 16 besar Thailand Open 2023, Kamis 1 Juni 2023, menyisakan 3 wakil Indonesia yang masih bertahan.

Lima wakil lainnya harus terhenti langkahnya setelah diadang masing-masing lawan.

Berikut hasil lengkap pertandingan wakil Indonesia di babak 16 besar.

Wakil pertama, ganda campuran Adnan Maulana/Nita Violina Marwah diadang wakil tuan rumah Dechapol Puavaranukhoh/Sapsiree Taerattanachai.

Baca Juga: Link Live Streaming 16 Besar Thailand Open 2023, Nonton di YouTube 8 Wakil Indonesia Tanding Hari Ini

Dari 2 set permainan dengan skor 16-21 dan 11-21 atas Thailand.

Wakil kedua dari ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti juga harus menyerah dari wakil Jepang Rin Iwanaga/Kie Nakanishi dengan skor 12-21 dan 13-21.

Wakil ketiga, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto juga kalah dari wakil Korea, Kim So Yeong/Kong Hee Yong.

Mereka bermain dengan 2 set permainan dan mendapat skor 18-21 dan 9-21.

Wakil keempat yang juga harus terhenti adalah ganda putra, Pramudya Kusumawardhana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Keduanya kalah dari wakil Tiongkok, Ren Xiang Yu/Tan Qiang dnegna skor 21-16, 7-21 dan 21-23.

Terakhir yakni Chico Aura Dwi Wardoyo yang juga kalah dari wakil tuan rumah, Kunlavut Vitidsarn.

Chico kalah setelah bermain 3 set dengan skor 21-16, 10-21 dan 20-22.

Baca Juga: Jadwal 8 Wakil Indonesia di 16 Besar Thailand Open 2023: Marcus/Kevin akan Bertemu Wakil Tiongkok

Sementara itu, 3 wakil Indonesia masih melaju ke babak selanjutnya.

Ketiganya adalah wakil ganda putra.

Pertama Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana yang berhasil menaklukkan wakil India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shietty.

Setelah pada set pertama melakukan rally panjang dan menyelesaikan 3 set, Fikri/Bagas menang dengan skor 24-26, 21-11 dan 21-17.

Pasangan kedua yakni Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfanani yang menang dari wakil Taiwan, Su Ching Heng/Ye Hong Wei.

Bermain 2 set, Sabar/Reza menang dengan skor 21-13 dan 21-19.

Lalu terakhir ada Minions, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya, yang kalahkan wakil Tiongkok, He Ji Ting/Zhou Hao Dong dengan skor 22-20 dan 23-21.

***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI