Lionel Messi Batal ke Indonesia, Erick Thohir Ingatkan Hal Ini untuk Fans di Tanah Air

Lionel Messi terancam tidak ikut datang saat Argentina bertanding lawan Indonesia di FIFA Matchday (Sumber : Twitter)

INFOSEMARANG.COM - Rumor mengenai batalnya Lionel Messi untuk ikut bertanding melawan Timnas Indonesia, tampaknya benar akan terjadi.

Beberapa waktu lalu ramai diberitakan oleh jurnalis Argentina bahwa Lionel Messi hanya akan mengikuti FIFA Matchday melawan Australia saja.

Lionel Messi dikabarkan bakal langsung terbang ke Miami untuk mengurus kepindahan klubnya serta mengambil waktu untuk beristirahat.

Baca Juga: Disindir 'Kacang Lupa Kulit' oleh Kakak Virgoun, Inara Rusli: Emang Harus Dibuang!

Timnas Argentina dijadwalkan akan menghadapi Australia di China pada 15 Juni dan Timnas Indonesia tanggal 19 Juni.

Atas berita tersebut, cukup banyak fans di Tanah Air yang kecewa karena tidak jadi bisa melihat sang mega bintang bertanding di Jakarta.

Menanggapi kekhawatiran fans, Ketua Umum PSSI Erick Thohir, memberikan penjelasan.

Baca Juga: Lirik Lagu Let Me In - EXO, Jadi Single Baru Sebelum Rilis Album

"Saya sudah sampaikan sejak awal, kita ini kan pertandingan tim nasional Indonesia dan tim nasional Argentina. Kalau tim nasional Indonesia sama Messi saja berarti pertandingan tim nasional dan Messi all star, beda," ucap sang Ketua Umum.

Meski begitu, Erick Thohir pun masih berharap bahwa akan ada kejutan yang dibuat Lionel Messi.

"Jadi kembali sayan berdoa Messi-nya terbang, saya berdoa Messi-nya mendarat, saya berdoa Messi-nya bermain. Kan itu yang bisa saya lakukan. Jadi ini bukan pertandingan Indonesia melawan Messi all star," lanjut Erick Thohir.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI