Ketua Umum PSSI Erick Thohir Bentuk Yayasan Bakti Sepak Bola Indonesia, Apa Tujuannya?

Erick Thohir bentuk Yayasan Bakti Sepak Bola di PSSI (Sumber : instagram)

INFOSEMARANG.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, benar-benar membawa angin segar terhadap sepak bola Indonesia.

Setelah berbagai rencana dicanangkan untuk sepak bola Indonesia, Erick Thohir kali ini membentuk sebuah yayasan di PSSI.

Yayasan Bakti Sepak Bola Indonesia, begitulah nama yayasan yang dibentuk oleh Erick Thohir, Ketua Umum PSSI yang belum genap 6 bulan menjabat tersebut.

Baca Juga: Curhat Lawas Billy Syahputra Pernah Diselingkuhi Syahnaz Sadiqah, Raffi Ahmad Malah Bangga?

Yayasan ini nantinya ditujukkan untuk bisa membantu pesepak bola yang sudah pensiun agar jasanya tidak terlupakan.

Seperti diketahui, banyak mantan pesapak bola yang masa tuanya cukup kesusahan karena kariernya berakhir.

Salah satu yang difokuskan dalam program yayasan tersebut adalah membantu di bidang kesehatan.

Baca Juga: PT LIB dan FIFA Sudah Mulai Meeting Soal Penerapan VAR untuk Liga 1 Indonesia, Ini Proses Selanjutnya

Selain itu, Yayasan Bakti Sepak Bola direncanakan untuk membantu pesepak bola muda menentukan jalan karier mereka.

Adapun Yayasan Bakti Sepak Bola akan dipimpin oleh Ketua Dewan yakni Taufiquracham Ruki, mantan Ketua KPK.

Serta Candra Hamzah sebagai Ketua Dewan pengawas, yang juga mantan Wakil Ketua KPK.

Baca Juga: Fajri Pemuda Obesitas 300 Kg Meninggal Dunia, Sang Ibu Ceritakan Kisah Hidupnya yang Jadi Tulang Punggung Keluarga

Dengan adanya Yayasan Bakti Sepak Boka Indonesia bentukan PSSI ini, semoga para mantan maupun calon atlet sepak bola di Negeri ini akan lebih terperhatikan. ***

 

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI