INFOSEMARANG.COM - Jepang dan Uzbekistan melengkapi 24 peserta Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia.
Lolos dari babak perempatfinal Piala Asia U-17, Jepang dan Uzbekistan berhak tampil di ajang Piala Dunia U-17.
Seperti diketahui, lolos ke babak final four atau semifinal Piala Asia U-17 merupakan jalur tim-tim Asia untuk bisa tampil di Piala Dunia U-17, kecuali Indonesia yang menjadi tuan rumah turnamen.
Baca Juga: Begini Cara Bikin Daging Kambing Tidak Bau Prengus, Hanya 5 Bahan Ini
Jepang berhasil mengalahkan tim kuat Asia lainnya, Australia dengan skor 3-1 pada Senin malam, 26 Juni 2023.
Sedangkan setelahnya, Uzbekistan di luar dugaan mampu mengempaskan Arab Saudi dengan skor 2-0.
Jepang dan Uzbekistan melengkapi 5 wakil Asia yang nanti akan bertarung di babak grup Piala Dunia U-17 2023.
Baca Juga: Supaya Lebih Lezat, Gunakan 3 Bahan Ini agar Daging Kurban Jadi Lebih Empuk
Sebelumnya, Korea Selatan dan Iran juga sudah memastikan tempat menyusul Indonesia sebagai perwakilan Asia.
Piala Dunia U-17 bakal diselenggarakan di Indonesia mulai 10 November mendatang, sementara babak drawing grup akan digelar bulan Agustus.***