Daftar Harga & Cara Beli Tiket Laga PSIS Semarang vs Bhayangkara FC, Bisa Beli Online dan Offline

Momen laga PSIS kontra Phnom Penh Crown FC. (Sumber : Instagram @psisfcofficial)

Daftar harga tiket laga PSIS Semarang vs Bhayangkara FC mulai dari Rp 75 ribu hingga Rp 300 ribu, bisa dibeli secara online maupun offline.

INFOSEMARANG.COM - Harga tiket laga PSIS Semarang vs Bhayangkara FC pada Senin 3 Juli 2023 di Stadion Jatidiri sudah rilis.

Tiket terdiri dari 2 jenis yakni untuk suporter dan umum.

Tiket khusus untuk suporter dibanderol dengan harga Rp 75 ribu.

Sementara tiket untuk umum dibagi menjadi beberapa kategori, di antaranya:

- VIP: Rp 300 ribu

- Tribun barat: Rp 200 ribu

- Tribun timur: Rp 120 ribu

- Tribun timur Panser Biru: Rp 120 ribu

Baca Juga: Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17, Jokowi Minta Menpora Renovasi Jakarta International Stadium

Tiket yang dijual secara online maupun offline dibanderol dengan harga yang sama.

Tiket sudah mulai dijual hari ini, Jumat 30 Juni 2023.

Terpantau, tiket VIP sudah tak terlihat sisa tiketnya.

Simak cara membelinya di bawah ini!

Cara pembelian tiket khusus untuk suporter, silakan berkoordinasi dengan DPP Panser Biru dan Snex

Cara pembelian tiket online dan offline:

Online

- cari event pertandingan PSIS vs Bhayangkara FC di aplikasi atau web tiket.com

- satu akun hanya dapat membeli maksimal 2 tiket

- masukkan data diri yang diminta

- pastikan email dan nomor HP yang dimasukkan aktif

- lakukan pembayaran sesuai dengan petunjuk pembayaran dan metode pembayaran yang dipilih

- e-ticket akan dikirim melalui email dan menu My Order di aplikasi tiket.com

- tunjukkan e-ticket di pintu masuk pada saat hari H acara

Offline

- tiket offline bisa didapatkan di PSIS Office, Jalan Semeru Dalam I No 5

- Panser Biru Store melayani pembelian tiket umum offline

***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI