Hasil Korea Open 2023: Fajar/Rian Satu-satunya dari 6 Wakil yang Lolos ke Perempat Final

Pasangan Fajar/Rian berhasil menaklukkan pasangan Taipei, Lu Cheng Yao/Yang Po Han, di babak 16 besar Korea Open 2023, Kamis 20 Juli 2023. (Sumber : PBSI)

Pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjadi satu-satunya harapan Indonesia di turnamen bulutangkis Korea Open 2023.

INFOSEMARANG.COM - Hasil Korea Open 2023 babak 16 besar, Kamis 20 Juli 2023, hanya tersisa 1 wakil Indonesia yang lolos ke babak selanjutnya. Satu wakil yang tersisa yakni pasangan ganda putra Fajar/Rian atau FajRi.

Di babak 16 besar ini, Fajar/Rian berhasil menaklukkan pasangan Taipei, Lu Cheng Yao/Yang Po Han, dalam 2 set permainan. Skor untuk Fajar/Rian yakni 21-19 dan 21-15 atas Taipei.

Fajar/Rian akan bertemu dengan wakil Malaysia di babak perempat final, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin pada Jumat 21 Juli 2023 besok.

Sebelumnya, ada 6 wakil Indonesia yang bermain di babak 16 besar Korea Open 2023. Lima wakil lainnya dinyatakan tersisih.

Baca Juga: Korea Open 2023: Praveen/Melati Kalah dari Tiongkok, Dejan/Gloria Diadang Tuan Rumah

Berikut rekap hasil pertandingan untuk 5 wakil lainnya yang tersisih:

Pasangan pertama, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, diadang pasangan China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong, dalam 2 set permainan. Pertandingan berakhir dengan skor 16-21 dan 17-21 atas Zheng/Huang.

Pasangan kedua yang gagal melaju ke babak perempat final yakni Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjadja. Pasangan ini kalah dari wakil tuan rumah Korea Selatan, Seo Seung Jawe/Chae Yu Jung. Skor untuk Dejan/Gloria yakni 14-21, 22-20 dan 11-21 atas Seo/Chae.

Wakil ketiga dari tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung yang kalah dari tuan rumah, Sim Yu Jin, dengan skor 20-22 dan 17-21 atas Korsel.

Lalu keempat masih dari tunggal putri, yakni Putri Kusuma Wardani yang juga diadang oleh tuan rumah, An Se Young, berakhir dengan skor 7-21 dan 12-21 atas Korea Selatan.

Pasangan terakhir yakni, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan. Pram/Yere kalah dari pasangan Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, dengan skor 15-21 dan 15-21.

***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI