INFOSEMARANG.COM -- Pertandingan pekan kelima BRI Liga 1 akan menghadirkan laga yang menegangkan antara Bali United melawan Dewa United FC pada Sabtu, 29 Juli 2023, kick off pukul 15.00 WIB di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.
Jika kamu ingin menyaksikan pertandingan ini secara online, link live streaming Bali United vs Dewa United FC tersedia di akhir artikel ini.
Saat ini Dewa United FC menjadi pemuncak klasemen BRI Liga 1 2023/2024, mereka mengantongi 10 poin dari 4 pertandingan.
Sementara itu, Bali United baru meraih 2 kemenangan dengan 6 poin dari 4 laga. Saat ini serdadu tridatu berada di peringkat kesembilan di papan klasemen.
Misi Kembali Menang: Strategi Bali United
Anak asuh pelatih asal Brasil, Stefano Cugurra alias Coach Teco ini berambisi menang di pekan kelima BRI Liga 1 2023/2024. Apa yang membuat Seradadu Tridatu punya tekad kuat untuk menang?
Pertama, tentu berkat hasil dua kemenangan Bali United atas Madura United FC dan Arema FC dalam dua pekan terakhir.
Baca Juga: Mulai Rp2 Jutaan, Inilah 7 Rekomendasi Laptop Bagi Mahasiswa
Kedua, skuad Bali United sedang dalam semangat tinggi dan motivasi tinggi meraih kemenangan di laga kandang.
“Setelah dua laga terakhir dapat hasil positif dari Madura dan Arema. Pemain pun punya semangat dan kerja keras di latihan dan lebih percaya diri. Besok sore kami akan melawan Dewa United yang saat ini berada di peringkat 1 klasemen,” ungkap Coach Teco saat jumpa pers jelang pertandingan pada Jumat, 28 Juli 2023.
“Mudah-mudahan kami bisa bermain bagus dan bisa menang lagi di rumah,” kata Coach Teco menambahkan.
Dewa United Tidak Mau Kalah
Dewa United FC bakal jadi lawan berat Bali United. Mereka tengah mempersiapkan berbagai aspek demi memastikan kemenangan pada pekan ke-5 ini.
Kebobolan melalui bola mati jadi salah satu perhatian khusus, karena di musim lalu, Dewa United pernah kalah 6-0 di Stadion Dipta, tempat pertandingan ini bakal digelar.
Ada 5 set piece yang bikin mereka kebobolan lima kali! Jadi, pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink serius mengantisipasinya.
Baca Juga: TERBONGKAR! Ternyata ini Gurita Bisnis Panji Gumilang Pemimpin Al Zaytun
"Mereka punya lebih dari satu pemain bagus, kekuatan tim ini mereka selalu menciptakan peluang, mereka punya 'power' jadi kami harus adaptasi untuk itu," kata Jan Olde Riekerink.
"Ditambah pada musim lalu sempat kalah 6-0 di sini (Stadion Dipta). Ada 5 set piece yang menyebabkan kami kebobolan lima kali. Saya sudah antisipasi itu saat latihan,” ujarnya.
"Saya analisis Bali United, mereka punya tim kuat. Kami akan menemukan strategi untuk setidaknya akan draw (seri) di pertandingan ini," katanya menambahkan.
Link Live Streaming Bali United vs Dewa United
Kamu bisa menyaksikan pertandingan Bali United vs Dewa United yang berlangsung pada Sabtu, 29 Juli 2023, kick off pukul 15.00 WIB melalui link di bawah ini:
https://www.vidio.com/live/13559-bri-liga-1?schedule_id=2824656
Jangan sampai ketinggalan aksi Bali United dan Dewa United yang bakal menghibur kita semua. Jangan lupa siapkan camilan dan minuman biar seru nontonnya!***