Link Live Streaming Persija Jakarta vs Borneo FC, Kick Off Pukul 19.00 WIB

Link live streaming Persija Jakarta vs Borneo FC. (Sumber : vidio.com)

INFOSEMARANG.COM -- Pekan ke-7 BRI Liga 1 menghadirkan pertandingan sengit antara Persija Jakarta vs Borneo FC.

Pertandingan Persija Jakarta vs Borneo FC akan berlangsung di di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi pada hari Rabu, 9 Agustus 2023, kick off pukul 19.00 WIB.

Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan ini secara online, link live streaming tersedia di akhir artikel.

Baca Juga: Viral Ferdy Sambo Meninggal Sebelum Eksekusi, Ini Fakta di Baliknya

Target Kemenangan untuk Tetap Bersaing di Empat Besar Klasemen

Persija Jakarta tetap berambisi mempertahankan rekor unggul di pertandingan kandang melawan Borneo FC.

Thomas Doll, pelatih Persija, menyatakan tekad timnya untuk memulai pertandingan dengan konsentrasi penuh guna meraih kemenangan penting ini.

Pasukan Persija ingin terus bercokol di papan atas klasemen dan mengamankan posisi empat besar.

"Kami semakin percaya diri dengan gaya bermain yang kami tampilkan. Sangat krusial bagi kami untuk memulai pertandingan besok dengan konsentrasi penuh,” katanya.

Pertandingan melawan Pesut Etam, julukan dari Borneo FC, diantisipasi sebagai duel sengit yang mengandalkan aspek fisik.

Thomas Doll menyebut laga ini akan menjadi ujian bagi timnya. Untuk menghadapinya, Persija telah melaksanakan rangkaian latihan intensif dan pemulihan setelah pertandingan di Sleman.

Kami ingin menunjukkan kami berada dalam kondisi yang baik saat ini dan berharap kami dapat melanjutkan tren kemenangan," ujarnya.

Baca Juga: Wajib Tahu! Apa yang Membedakan Tenaga Honorer Nantinya Setelah Diangkat PPPK? Baca Selengkapnya DI SINI

Persiapan Matang Borneo FC Menghadapi Tantangan Persija

Pelatih kepala Borneo FC, Pieter Huistra, berbicara mengenai persiapan timnya menjelang pertandingan ini.

"Persiapannya, kami datang kemarin ke Jakarta. Kami selalu melakukan perjalanan panjang, meelakukan persiapan yang bagus dan profesional. Jadi, kami akan melakukan latihan hari ini dan saya rasa tim dalam kondisi yang bagus dan tak ada yang cidera. Jadi, ini yang ingin saya pertahankan," ujarnya saat sesi jumpa pers kemarin.

Huistra juga menjelaskan tantangan berat bermain melawan Persija Jakarta.

"Tentu saja besok lawan kami adalah tim yang bagus. Ada sebuah tantangan untuk bisa melawan tim dengan beberapa informasi. Dan juga kami bermain laga dan tandang nantinya. Dan sejauh ini, jika kamu melihat papan klasemen di liga, banyak tim yang saling mendekati dan ini sangat menarik. Saya ini akan memberikan lebih banyak keriuhan, terutama di awal musim karena semua dalam kondisi fit," tambahnya.

Leo Lelis, salah satu pemain kunci Borneo FC, berbagi harapannya bisa mendapatkan poin penuh di Jakarta.

"Kita datang ke Jakarta dan telah melakukan recovery dan dalam kondisi yang bagus. Kita datang ke sini untuk mendapatkan poin maksimal. Mudah-mudahan kita bisa mendapatkan poin maksimal di Jakarta." ujar Leo.

Baca Juga: Kabar Duka, Ibunda Anthony Sinisuka Ginting Meninggal Dunia

Link Live Streaming Persija Jakarta vs Borneo FC

Bagi kamu yang ingin menyaksikan laga ini secara online, jangan khawatir! Kamu bisa menontonnya melalui link live streaming berikut:

https://www.vidio.com/live/13560-bri-liga-1?schedule_id=2850225

Selamat menyaksikan.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI