INFOSEMARANG.COM -- Salah satu pembalap baru saja dinyatakan meninggal dunia di Mandalika.
Pembalap SDG MS Harc-Pro.Honda.Ph, Haruki Noguchi dinyatakan meninggal dunia usai alami kecelakaan dalam balapan kedua (Race 2) kelas ASB1000 Asia Road Racing Championship (ARRC) Indonesia 2023.
Diketahui lebih lanjut, Noguchi adalah seorang pembalap muda asal Jepang berusia 21 tahun yang sarat akan prestasi.
Baca Juga: Tips Bisnis Pemula: Jual Es Krim Sehari Dapat Rp 1 Juta, Sebulan Penghasilan Rp 30 Juta?
Pada ARRC Indonesia 2023 di Sirkuit Mandalika lalu, Noguchi berhasil finis keempat dalam Race 1 pada Sabtu (12/08/2023) dan menduduki peringkat 2 pada klasemen pembalap.
Setidaknya ia telah mengoleksi 105 poin, 38 poin di belakang rider ONEXOX BMW TKKR Team, Markus Reiterberger.
Nahas, Noguchi tidak dapat mengulang hasil memuaskan serupa pada Race 2 yang digelar hari Minggu (13/8/2023).
Noguchi diketahui mengalami kecelakaan dengan rider Honda Asia-Dream Racing with Showa, Zaqhwan Zaidi pada Lap 7 di Tikungan 10.
Baca Juga: Jadwal Pengesahan RUU ASN dan Perubahan Nasib Honorer, PNS, dan PPPK
Setelah terjadi kecelakaan itu, tampak Zaidi keluar dari trek.
Sedangkan Noguchi masih tetap berada di dalam trek hingga pembalap di belakang Noguchi tak bisa mengindarinya dan motornya melindas bagian kepala Noguchi.
Balapan pun segera dihentikan dan kemudian dibatalkan saat Nguchi kemudian ditangani oleh petugas medis.
Selanjutnya, Noguchi kemudian langsung dilarikan ke rumah sakit.
Baca Juga: Jakarta Terpapar Polusi Udara, Lalu Bagaimana Caranya Agar Bisa Tetap Olahraga di Luar dengan Aman?
Sayangnya, pada Kamis (17/8/2023), ARRC merilis pernyataan resmi bahwa Noguchi telah meninggal dunia pada Rabu (16/8/2023) sore waktu setempat setelah menjalani perawatan intensif di rumah sakit.
"Dengan kesedihan mendalam, kami melaporkan bahwa Haruki Noguchi meninggal dunia usai tiga hari mendapatkan perawatan intensif di Rumah Sakit Umum Nusa Tenggara Barat. Meski staf medis telah mengerahkan usaha terbaiknya, Haruki sayangnya menyerah pada cederanya pada 16 Agustus 2023 pada pukul 17.40," tulis ARRC.
Di sisi lain, duka dan rasa bersalah mendalam juga dirasakan oleh Pembalap asal Malaysia Kasma Daniel Kasmayudin.
Pasalnya, insiden kecekalakaan di Sirkuit Mandalaika tersebut juga melibatkan dirinya.
Baca Juga: Pukul Bobby Nasution saat Lomba HUT RI ke 78, Netizen Malah Ngakak Lihat Aksi Sosok Ini
Daniel merupakan pembalap yang melindas bagian kepala Noguchi saat itu.
"Saya kehabisan kata-kata. Saya tidak percaya ini dan saya tidak tahu bagaimana mengekspresikan permintaan maaf atas yang telah terjadi," ungkap Daniel dalam tulisan yang diunggah di akun Instagram.
"Kamu adalah pembalap terkuat yang saya pernah jumpai dan meski kita bersaing keras di lintasan, kamu selalu baik dan menyenangkan di luar lintasan. Saya akan membawa semangat juang tinggi yang kamu miliki selamanya dalam karier balapan saya," sambungnya lagi.
Selain mengungkapkan rasa duka cita dan penyesalan mendalam atas insiden tersebut dalam tulisan, ia pun kemudian juga membagikan sejumlah foto-foto pembalap asal Jepang itu.
Tidak terkecuali foto sang pembalap dengan dirinya dalamlntasan aupun di podium.
"Beristirahatlah dengan tenang CHAMP #73 Haruki Noguchi. Kamu tidak akan pernah dilupakan dan akan dikenang selamanya," tutup Daniel mengakhiri caption unggahannya.
Di sisi lain, baca juga Jadwal MotoGP Austria 2023 di Sirkuit Red Bull Ring, Jumat-Minggu 18-20 Agustus 2023 di sini. ***