Timnas Esports Indonesia Isi Lima Nomor Kejuaraan Dunia Esport IESF 2023 di Rumania, Berharap Pertahankan Gelar Juara Umum

Galuh Prakasa
Kamis 24 Agustus 2023, 10:28 WIB
Tim Nasional eSport Indonesia di kejuaraan IESF World Esports Championship 2023 Rumania. (Sumber : Instagram/indonesiainbucharest)

Tim Nasional eSport Indonesia di kejuaraan IESF World Esports Championship 2023 Rumania. (Sumber : Instagram/indonesiainbucharest)

INFOSEMARANG.COM -- Dalam rangka menghadapi Kejuaraan Dunia Esports IESF 2023 yang diadakan di Rumania, Tim Nasional Esports Indonesia telah mempersiapkan diri untuk bertanding dalam lima nomor pertandingan yang berbeda.

Bambang Moegono, Kepala Staf Kesekjenan PB ESI, mengungkapkan bahwa Indonesia akan menurunkan tim-tim dalam kategori Mobile Legends: Bang-Bang (MLBB), DOTA2, eFootball, Tekken7, dan CSGO.

Tibanya Timnas esports Indonesia di Rumania untuk berpartisipasi dalam Kejuaraan IESF yang ke-15 ini telah disambut hangat oleh Duta Besar Republik Indonesia untuk Rumania dan Moldova, Meidyatama Suryodiningrat, serta seluruh jajarannya.

Baca Juga: Daftar Kode Rahasia PLN, Langsung Masukkan ke Meteran! Bisa Ubah Interval Alarm Hingga Cek Pencurian Listrik

Dalam kesempatan ini, Dubes Meidyatama memberikan dukungan penuh terhadap upaya Indonesia untuk meraih prestasi gemilang dalam ajang Kejuaraan Esports Dunia IESF 2023.

“Kami berharap, Tim Nasional Esports Indonesia dapat menunjukkan performa hebat di setiap pertandingan pada kejuaraan dunia esports IESF 15th World Esports Championships 2023 yang akan segera berlangsung di kota Lasi, Rumania,” kata Meidyatama dikutip dari Antara, 24 Agustus 2023.

Selain itu, ia menambahkan bahwa infrastruktur internet dengan kecepatan tinggi telah tersedia di Rumania.

Hal ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi komunitas esports di seluruh dunia tentang bagaimana kecepatan akses internet dapat memengaruhi dinamika sebuah pertandingan esports.

Sementara itu, kontingen atlet Indonesia yang akan berkompetisi terdiri dari sejumlah nama, seperti:

Baca Juga: Misteri Pembunuhan ASN Pemkot Semarang, Penyelidikan Masih Berlanjut Setelah Hampir Setahun Belum Terungkap

MLBB: Calvin, Dicky Cahyana, I Gusti Made Indra Dwipayana, Hengky Gunawan, Kenneth Marcello, Marcel Juan Moreno.

DOTA2: Brizio Adi Putra, Syaid Muhammad Resky, Randy Muhammad Sapoetra, Julio, Noel Pinot Prando.

CS:GO: Daniel Adimasta, Andre Yosua, Muhammad Sulaiman, Grant Hadiputra, Achmad Rismana, Justin Wilhem.

Tekken7: Muhammad Andriyansyah Jusuf.

eFootball: Muhammad Akbar Paudie.

Prestasi gemilang telah diraih oleh Indonesia dalam kejuaraan dunia esports sebelumnya yang diselenggarakan di Bali.

Di mana Indonesia berhasil meraih tiga gelar juara dunia pada kategori Mobile Legends: Bang-Bang (MLBB), DOTA2, dan eFootball.

Baca Juga: Jualan Nasi Pakai Mobil Alphard, Aksi Pedagang Ini Bikin Geger Warga: Orang Kaya Gabut Ya Gini

“Kami juga berharap, Tim Nasional Esports Indonesia dapat mempertahankan gelar juara umum yang telah diraih pada kejuaraan dunia esports ke-14 di Bali, Indonesia pada 2022 silam,” ujar Meidyatama.

Dengan semangat yang membara, Tim Nasional Esports Indonesia bersiap untuk menaklukkan panggung dunia dalam ajang bergengsi ini.

Semoga Indonesia dapat tampil gemilang dan memperoleh hasil yang membanggakan di Kejuaraan Dunia Esports IESF 2023.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis05 November 2024, 18:33 WIB

AXA Mandiri Luncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera

Produk asuransi dwiguna ini memberikan perlindungan jiwa dengan Manfaat Meninggal Dunia dan Manfaat Akhir Masa Asuransi.
PT AXA Mandiri Financial Services (AXA Mandiri) meluncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera. (Sumber:  | Foto: Dok)
Bisnis05 November 2024, 12:28 WIB

Tiket KA Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Sudah Bisa Dipesan Mulai Sekarang

PT Kereta Api Indonesia (Persero) resmi membuka penjualan tiket kereta api untuk periode libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025 mulai Selasa, 5 November 2024.
Penumpang kereta api di stasiun tawang Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 17:05 WIB

Gedung Perpusda Jateng Diperluas, Genjot Minat Baca Masyarakat

Proyek perluasan gedung dan pembangunan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah di Jalan Sriwijaya, Kota Semarang, telah selesai.

Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana meninjau gedung Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 16:52 WIB

Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng, Nana Sudjana: Upaya Tingkatkan Layanan UMKM

Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana meresmikan revitalisasi Gedung Balai Industri Kreatif Digital dan Kemasan (BIKDK) atau Rumah Kemasan Provinsi Jawa Tengah.
Rumah Kemasan tersebut meningkatkan produktivitas dan kualitas umkm. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya04 November 2024, 16:49 WIB

Surat Suara Pilwakot Semarang dan Pilgub Jateng Mulai Disortir KPU

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) dan Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot)

KPU Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pilgub dan Pilwalkot.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan04 November 2024, 11:55 WIB

Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024

Tim Antawirya Universitas Diponegoro kembali mencetak prestasi membanggakan pada kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) tahun 2024.
Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024. (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya03 November 2024, 16:06 WIB

Tanaman Tanduk Rusa Percantik Median Taman Jalan Pahlawan Semarang

Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa sehingga makin indah.
Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:25 WIB

Mbak Ita Tekankan Kolaborasi Antar Wilayah Guna Mendukung Program Prioritas Nasional

Kota Semarang menjadi tuan rumah Rapat Koordinasi Perencanaan Dukungan terhadap Prioritas Nasional dari Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka untuk tahun 2025.
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu pada High Level Meeting Kepala Bappeda Kabupaten/Kota Se-Jawa Tengah. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:08 WIB

Pemprov Jateng Mulai Uji Coba Makan Bergizi Gratis di 3 Daerah

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah akan mulai melakukan uji coba makan bergizi gartis bagi anak usia sekolah di tiga daerah.
Rapat persiapan program 100 hari kerja Presiden. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Olahraga01 November 2024, 12:02 WIB

Ahmad Muhaimin Terpilih Jadi Ketum Pengkot PBSI Semarang

Ahmad Muhaimin terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang dalam Musyawarah Kota (Muskot) PBSI Semarang di Hotel Allstay Jl Veteran Semarang.
Ahmad Muhaimin (paling kiri) terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)