Shin Tae-yong Bakal Ramu Strategi untuk Timnas U-23 Usai Pertandingan China Taipei vs Turkmenistan, 6 September 2023

Shin Tae-yong bakal siapkan strategi untuk Timnas U-23 usai pertandingan perdana Kualifikasi Piala Asia Grup K. (Sumber : Dok. PSSI)

INFOSEMARANG.COM -- Dalam persiapan menghadapi pertandingan Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 yang akan digelar di Stadion Manahan Solo pada tanggal 9 September mendatang, Tim Nasional U-23 Indonesia telah memulai persiapannya.

Meskipun belum merinci strategi khusus, Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, telah menyatakan kesiapannya menghadapi China Taipei.

Menurut Shin Tae-yong, strategi permainan untuk menghadapi China Taipei akan ditentukan setelah pertandingan China Taipei melawan Turkmenistan, yang akan berlangsung di Stadion Manahan Solo pada Rabu, 6 September 2023 malam.

Baca Juga: Live di RCTI, Jadwal Pertandingan Tim U-23 Indonesia di Kualifikasi Grup K Piala Asia U-23 2024

"Kami tanggal 9 dan 12 September, tetapi ada pertandingan sebelumnya yakni Turkmenistan melawan China Taipei jadi kami akan memikirkan, memutuskan persiapan bagaimana strategi yang akan digunakan setelah melihat pertandingan sebelumnya," kata Shin dikutip dari Antara pada Rabu, 6 September 2023.

Setelah menghadapi China Taipei, Timnas Indonesia akan menghadapi tantangan berat dari Turkmenistan, lawan terkuat dalam Grup K, pada tanggal 12 September 2023.

Shin mengakui bahwa dia masih harus memahami pola permainan dari perempat finalis AFC Cup 2022 tersebut. Analisis lebih mendalam akan dilakukan setelah pertandingan perdana Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23.

Shin Tae-yong menjelaskan bahwa pemahaman mereka terhadap kekuatan Turkmenistan akan berkembang setelah melihat performa mereka melawan China Taipei.

Baca Juga: VIRAL Seorang Wanita Lindas Bayi 15 Bulan Pakai Pajero Sport, Pelaku Kerap Dipanggil Ibu Haji

Dengan demikian, strategi yang akan digunakan bisa dirinci dengan lebih baik.

Pelatih ini juga menegaskan bahwa para pemain Timnas U-23 Indonesia dalam kondisi yang baik, siap menghadapi tantangan ini dengan semangat tinggi.

Di sisi lain, pemain Timnas U-23, Rizky Ridho, memiliki ambisi besar untuk membawa Indonesia lolos dan berlaga di Piala Asia U-23 2024 di Qatar.

Dia bersama dengan skuad Garuda Muda berkomitmen untuk bermain sebaik mungkin dan mengikuti instruksi pelatih untuk meraih tujuan tersebut.

"Pada pertandingan kali ini, target lolos kualifikasi untuk mengikuti Piala Asia di tahun depan. Kami akan mengikuti instruksi pelatih, saya yakin itu terbaik untuk kami. Saya akan bermain sebaik mungkin di pertandingan nanti," katanya.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI