Empat Pemain Dicoret dari Timnas U-23 Indonesia Jelang Laga Lawan Taiwan atau China Taipei

Galuh Prakasa
Sabtu 09 September 2023, 16:04 WIB
Timnas U-23 Indonesia mengumumkan menghapus empat pemain jelang laga kualifikasi Piala Asia U-23 2024 Grup K melawan Taiwan. (Sumber : Dok. PSSI)

Timnas U-23 Indonesia mengumumkan menghapus empat pemain jelang laga kualifikasi Piala Asia U-23 2024 Grup K melawan Taiwan. (Sumber : Dok. PSSI)

INFOSEMARANG.COM -- Timnas U-23 Indonesia mengumumkan menghapus empat pemain dari skuad awal mereka yang berjumlah 27 pemain menjelang laga kualifikasi Piala Asia U-23 2024 Grup K melawan Taiwan.

Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, pada Sabtu, 9 September 2023 pukul 19.00 WIB.

Pemain yang harus meninggalkan skuad adalah Beckham Putra (Persib Bandung), Muhammad Taufany (Borneo FC), Akbar Arjunsyah (Persija Jakarta), dan Victor Dethan (PSM Makassar).

Baca Juga: Proyek Pelebaran Jalan Veteran Kota Semarang Telah Dimulai, Ditargetkan Rampung Desember 2023

Asisten Pelatih Timnas U-23, Nova Arianto mengungkapkan, Beckham Putra harus meninggalkan timnas karena mengalami cedera saat membela klubnya, Persib Bandung.

Sementara itu, tiga pemain lainnya dicoret karena aturan kualifikasi Piala Asia U-23 2024 yang hanya mengizinkan tim membawa 23 pemain.

“Betul, Beckham cedera. Taufany, Akbar Arjunsyah, dan Victor Dethan karena regulasi,” katanya.

Nova Arianto juga mengungkapkan keempat pemain tersebut tidak mengikuti latihan terakhir timnas di Stadion Manahan pada Jumat malam.

Baca Juga: Tega! Bayi Laki-laki Dibungkus Plastik Hitam Ditemukan Warga Purwoyoso dalam Keadaan Hidup

Indonesia akan menjalani dua laga kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Pertandingan pertama melawan Taiwan akan digelar pada Sabtu, 9 September 2023, pukul 19.00 WIB.

Kemudian, pertandingan kedua melawan Turkmenistan akan berlangsung pada Selasa, 12 September 2023, pukul 19.00 WIB.

Untuk memastikan lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024 yang akan diselenggarakan pada 15 April hingga 3 Mei tahun depan, Indonesia harus menjadi juara grup atau setidaknya menjadi salah satu dari empat runner-up terbaik dari 11 grup yang ada.

Berikut adalah daftar 23 pemain timnas Indonesia U-23 untuk kualifikasi Piala Asia U-23 2024:

Baca Juga: Kepergok Tendang Bella Bonita, Video Denny Caknan di Kasur Ini Bikin Warganet Khawatir

1. Ernando Ari Sutaryadi (Persebaya Surabaya)
2. Daffa Fasya Sumawijaya (Borneo FC)
3. Nuri Agus Wibowo (Bekasi FC)
4. Elkan Baggott (Ipswich Town)
5. Rizky Ridho (Persija Jakarta)
6. Muhammad Ferarri (Persija Jakarta)
7. Pratama Arhan (Tokyo Verdy)
8. Alfeandra Dewangga (PSIS Semarang)
9. Ilham Rio Fahmi (Persija Jakarta)
10. Komang Teguh Trisnanda (Borneo FC)
11. Muhammad Fajar Fathur Rachman (Borneo FC)
12. Marselino Ferdinan (KMSK Deinze)
13. Arkhan Fikri (Arema FC)
14. Ivar Jenner (FC Utrecht)
15. Dony Tri Pamungkas (Persija Jakarta)
16. Muhammad Rayhan Hannan (Persija Jakarta)
17. Rafael William Struick (Ado Den Haag)
18. Witan Sulaeman (Persija Jakarta)
19. Jeam Kelly Sroyer (Persik Kediri)
20. Muhammad Dzaky Asraf (PSM Makassar)
21. Titan Agung Bagus Fawwazi (Bhayangkara Presisi FC)
22. Hokky Caraka (PSS Sleman)
23. Ramadhan Sananta (Persis Solo).***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Semarang Raya27 Maret 2025, 21:38 WIB

Posko Mudik BUMN 2025 Hadir di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Sambut Ribuan Pemudik dari Kalimantan

Ribuan pemudik yang tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, disambut dengan fasilitas layanan gratis dari Posko Mudik Bersama BUMN 2025.
Posko Mudik Bersama BUMN di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan25 Maret 2025, 15:34 WIB

Universitas Semarang Raih Akreditasi Unggul

Akreditasi Unggul pada sebuah perguruan tinggi merupakan simbol bahwa lembaga atau perguruan tersebut sudah memenuhi syarat yang ditetapkan.

USM Raih Akreditasi Unggul.
 (Sumber:  | Foto: dok.)
Semarang Raya25 Maret 2025, 14:33 WIB

Puncak Penumpang Kereta Api di Daop IV Semarang Diprediksi H-2 Lebaran 2025

Diprediksi jumlah kedatangan penumpang tertinggi selama masa arus mudik akan terjadi pada Sabtu, 29 Maret 2025 atau H-2 dengan jumlah lebih dari 28 ribu penumpang.
Penumpang tiba di Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya22 Maret 2025, 17:35 WIB

Sambut Lebaran 2025, The Park Semarang Hadirkan Atraksi Flying Trapeze dari Rusia, Gratis Untuk Pengunjung

Sambut Lebaran, The Park Semarang kembali mempersembahkan hiburan akrobatik kelas dunia dari Rusia.
The Park Semarang mempersembahkan hiburan akrobatik kelas dunia dari Rusia.  (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis21 Maret 2025, 16:58 WIB

AXA Mandiri Hadirkan Solusi Perlindungan dan Pelunasan Biaya untuk Ibadah Haji dan Umrah

Asuransi Mabrur Insan Syariah AXA Mandiri menghadirkan solusi perlindungan dan juga perencanaan keuangan ibadah calon jemaah haji dan umrah.
AXA Mandiri meluncurkan Asuransi Mabrur Insan Syariah dalam acara literasi keuangan dan community gathering.
 (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya17 Maret 2025, 23:09 WIB

BAIC Perluas Jaringan, Resmikan Dealer ke-10 di Semarang

Langkah ini menjadi bagian dari strategi ekspansi BAIC untuk memberikan akses lebih luas bagi konsumen di Pulau Jawa, khususnya di Jawa Tengah.
BAIC meresmikan dealer resmi ke-10 di Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya17 Maret 2025, 23:05 WIB

Jangan Tunggu Viral, Lurah dan ASN di Semarang Diminta Peka Terhadap Persoalan Warga

Iswar menyebut sebagai ASN atau birokrat sudah semestinya memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.
Wakil Wali Kota Iswar Aminuddin saat memberikan sambutan di Musrenbang Kecamatan Semarang Selatan. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis13 Maret 2025, 22:36 WIB

Arus Mudik Kapal Laut 2025, DLU Beri Diskon Tiket

Penumpang kapal dari PT Dharma Lautan Utama (DLU) diharapkan membeli tiket jauh-jauh hari agar mendapat harga diskon.
Manajemen DLU dan KSOP Semarang saat jumpa pers. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya11 Maret 2025, 07:45 WIB

Sebanyak 150 Ribu Penumpang Sudah Pesan Tiket Kereta Api di Daop 4 Semarang untuk Angkutan Lebaran 2025

Selama masa Angkutan Lebaran 2025, KAI Daop 4 Semarang menyiapkan sebanyak 535.282 tiket, atau rata-rata 24.331 tiket per hari.
Penumpang KA di stasiun Tawang Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Olahraga09 Maret 2025, 10:51 WIB

Dai Kyokushin Karate Indonesia Gelar Silaturahmi Sabuk Hitam dan Paguyuban Kyokushin se Jateng dan DIY

Dai Kyokushin Karate Indonesia ( DKKI ) mengadakan silaturahmi Sabuk Hitam dan Paguyuban Kyokushin se Jateng dan DIY di Hotel Aruss Semarang.
DKKI mengadakan silaturahmi Sabuk Hitam dan Paguyuban Kyokushin se Jateng dan DIY. (Sumber:  | Foto: Sakti)