INFOSEMARANG.COM -- Dalam laga persahabatan internasional yang digelar di Stadion Jatidiri Semarang pada Minggu, 10 September 2023 malam, PSIS Semarang tampil mengesankan dengan bermain imbang 3-3 melawan Selangor FC.
Pertandingan dimulai dengan Selangor FC menekan sejak peluit pertama ditiup. Mereka menguasai permainan dengan serangan cepat dan umpan pendek yang tajam.
Selangor FC berhasil mencetak gol pertama pada menit ke-17 melalui Ahmad Danial.
Unggul satu gol, Selangor tetap mendominasi pertandingan di babak pertama.
Selangor melakukan percobaan menembus pertahanan PSIS Semarang beberapa kali, namun belum membuahkan hasil.
Hingga babak pertama berakhir skor bertahan 1-0 untuk keunggulan tim tamu.
Perlawanan Sengit di Babak Kedua
Babak kedua dimulai dengan Selangor FC tetap mengambil inisiatif menyerang. Mereka berhasil menambah gol pada menit ke-52 melalui Rauf Salifu.
PSIS Semarang tidak menyerah begitu saja. Mereka memperkecil ketertinggalan lewat gol Gian Zola yang memanfaatkan serangan balik cepat.
Namun, Selangor FC kembali menjauh di menit ke-73 melalui gol Ayron Del Valle Rodriguez. PSIS Semarang tidak menyerah dan berhasil memperkecil selisih gol melalui Rian Ardiansyah pada menit ke-84.
Baca Juga: Klarifikasi Vina Muliana Usai Disebut Masuk BUMN Dibantu Sama Senior
Pertandingan semakin seru saat Carlos Fortes mencetak gol penyeimbang di penghujung pertandingan melalui tendangan keras dari luar kotak penalti.
Tanggapan Pelating Selangor FC
Pelatih Selangor FC, Tan Cheng Hoe, mengaku puas dengan performa anak asuhnya, meskipun sempat unggul 3-1 di babak kedua.
Dia mengakui bahwa kurangnya konsentrasi di babak kedua memungkinkan PSIS mencetak gol. Menurutnya, kedua tim memberikan pertunjukan yang menghibur.
"Kurang konsentrasi di waktu babak kedua mengakibatkan PSIS mampu mencetak gol," katanya.
Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius, menganggap pertandingan ini sebagai ujian yang baik untuk timnya. Dia mengakui bahwa Selangor FC memiliki level permainan yang lebih tinggi dari PSIS.
Baca Juga: Kebakaran di Pabrik Kopi Luwak White Koffie Semarang: 8 Truk Terbakar, Api Diduga dari Rumput Kering
Agius menyatakan bahwa target dalam pertandingan ini adalah memberikan kesempatan bermain kepada semua pemain dan mereka tampil sesuai dengan sistem yang telah disiapkan.
Tampil dengan hasil imbang lawan Selangor FC, Gilbert Agius mengaku senang dengan permainan anak asuhnya.
"Target pada pertandingan ini memberi semua pemain kesempatan bermain dan mereka bermain dengan sistem yang disiapkan," ujarnya.***